Bawa 2 Ulama ke Gereja, Pastor Ini Dihujat Jemaahnya

berita viral terbaru : toleransi beragama

Pastor Stephen Farragher. [Foto.Ist]

Berita viral terbaru: Pastor yang membawa 2 orang ulama saat misa April lalu hingga kini ramai dihujat.

Padangkita.com- Toleransi merupakan sebuah hal yang dibutuhkan dalam hidup dengan berbagai keberagaman.

Akan tetapi banyak pihak yang mengatakan jika toleransi ini sulit untuk diwujudkan dalam bidang agama. Bukan berarti jika kita tidak menghormati agama lain yang berbeda.

Hanya saja dalam pelaksanaan ibadah kedua agama yang berbeda susah untuk menjalankan toleransinya. Misalnya saja pada sebuah kasus yang terjadi di Irlandia yang sempat viral di media sosial dan menghebohkan warganet.

Melansir dari Republika disebutkan jika ada seorang pastor yang  banyak menerima celaan dan pelecehan dari kaum fanatik.

Hal tersebut ia terima lantaran dari tindakan yang diambilnya karena mengizinkan dua ulama mengucapkan berkat dalam misa April lalu.

Hal ini menimpa seorang pastor bernama Pastor Stephen Farragher  yang menjadi sasaran fitnah dan hinaan secara langsung dan virtual.

Bukannya lagi hal ini datang dari sebuah kelompok yang mengidentifikasikan diri mereka sebagai Síol na hÉireann, Partai Patriot Irlandia, menuduhnya sebagai 'membawa pemuja setan asing' ke dalam gereja dan menjadi 'bidah'.

Kelompok ini sendiri disebutkan beranggotakan 12 orang  dan bukan dari Ballyhaunis atau Co Mayo, juga membawa spanduk bertuliskan 'No Sharia in Ireland' ke halaman gereja.

Dari banyaknya celaan yang ia terima sang Pastor mengaku kewalahan karena ratusan orang di seluruh negeri mengirimi dirinya beberapa pesan dengan nada miring tersebut.

Baca juga: Pertama dalam Sejarah, Pria Pertama yang Punya Kekayaan Rp3000 Triliun

Terlebih lagi banyak orang yang menyangka jika dirinya disebut sebagai Church Militant [dugaan kelompok sayap kanan AS]. Maka tak jarang juga dirinya seringkali menerima telepon  dengan nada yang cukup keras untuk didengar.

Halaman:
Tag:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024