Bertia artis terbaru: Sempat alami kesulitan finansial, Pinkan Mambo pernah hanya punya uang Rp 10 ribu untuk beli beras dan sirup.
Padangkita.com - Belum lama ini, mantan personil grup duo Ratu, Pinkan Mambo menjadi sorotan publik setelah secara blak-blakkan berbicara mengenai kondisi perekonomian keluarganya.
Pasalnya, Pinkan sempat mengalami kesulitan finansial beberapa tahun belakangan.
Baca juga: Penemuan Mayat di Area Kensington Palace, Keluarga Konfirmasi Bukan Endellion Lycett Green
Fakta tersebut diungkap langsung oleh Pinkan Mambo dalam tayangan di kanal Youtube Melaney Ricardo belum lama ini.
Dalam tayangan tersebut Pinkan Mambo mengaku bahwa dirinya sempat kesulitan untuk makan. Bahkan lantaran hal itu, ia harus banting tulang untuk menghidupi enam anaknya setelah tak lagi aktif di industri hiburan.
Meski dilanda kesulitan, Pinkan Mambo mengaku dirinya tetap berusaha untuk mendapat uang yang halal. Hal itu rela ia lakukan demi anak-anaknya.
Lantaran tekanan finansial yang sempat ia alami, Pinkan Mambo mengaku sempat stres dan hampir gila.
"Gara-Gara karena kepepet itu gue jadi pintar Mel, sekarang aku juga mulai dipanggil-panggil buat ngelawak gue gak tahu bisa ngelawak ya karena kepepet mel," cerita Pinkan pada Melaney.
Bahkan sanking tak punya uang, Pinkan mengaku bahwa dirinya pernah berjualan pisang dari warung ke warung. Hal itu ia lakukan untuk bisa bertahan hidup bersama anak-anaknya.
"Aku jual pisang goreng dari warung ke warung pakai motor sama anak aku, itu cuma untung lima ribu, dua ribu, recehan aku kumpulin," ujar Pinkan.
Baca juga: Berlliana Lovell Ngaku Ditawar Gadun untuk Foto Pakai Bikini 3 Jam Dibayar 15 Juta
Tak hanya itu, Pinkan mengatakan bahwa ia pernah hanya memiliki uang Rp10 ribu. Uang tersebut merupakan hasil berjualan pisang goreng bersama anaknya. Tentu saja pengalamannya itu membuat Pinkan tak kuasa menahan tangis.
"Aku kumpulin untung jualan Rp10 ribu terus aku masuk ke minimart, Aku bilang sama Misya (anak Pinkan) ‘ini sepuluh ribu kita beli apa’," ujar Pinkan sambil menangis.
Uang tersebut akhirnya Pinkan gunakan untuk membeli beras satu liter dan juga satu botol sirup. Hal itu ia lakukan agar sang anak masih bisa makan dan bisa mendapat vitamin dari sirup tersebut.
"Oke kita beli beras satu liter atau setengah liter aja, terus anak-anak kan butuh vitamin terus kita beli apa coba bukan buah. Kita beli sirup supaya anak-anak ada gizinya," cerita Pinkan.
Baca juga: Ini Rahasia Edson Brandao Terlihat Seperti ABG di Umur 53 Tahun
Pekerjaan menjual pisang goreng itu Pinkan lakukan cukup lama. Lambat laun usahanya mulai sedikit berkembang.
Kini Pinkan tak lahi perlu repot-repot mengantar pesanan langsung ke pelanggan. Namun kini, mantan teman duet Maia Estianty itu telah memiliki jasa kurir sendiri yang siap mengantar pesanan pelanggan ke berbagai wilayah. [*/Prt]