Tiru Ferdian Paleka Jual Satu Dus Rokok Isi Sampah Seharga Rp700 Ribu, Pria Ini Bonyok Dihajar Warga

Berita viral terbaru: Prank jual rokok isi sampah

Ilustrasi. [Foto: Ist]

Berita viral terbaru: Tiru ulah jahil Ferdian Paleka, seorang pemuda jual satu dus rokok yang isinya sampah seharga Rp700 ribu. Ia lalu bonyok dihajar warga yang main hakim sendiri.

Padangkita.com - Kasus prank sembako isi sampah oleh YouTuber Ferdian Paleka tentunya masih hangat bagi warga Indonesia.

Meski kini ia telah dipenjara, aksi tak bermoral yang ia lakukan bersama dua rekannya tetap terngiang dan sukses menyulut amarah masyarakat.

Terlebih dengan kondisi warga Indonesia yang memang tengah membutuhkan rangkulan dan bahu membahu dalam menolong sesama untuk menumpas virus corona.

Ulah jahil Ferdian Paleka ini bahkan dicap sebagai pelecehan terhadap kaum waria.

Lama berselang, ulah jahil si YouTuber itu ternyata berulang pada seorang pemuda berinisial AS (23 tahun) yang berasal dari Jambi. Bedanya, ia tidak memasukkan konten prank tersebut ke dalam YouTube.

Diberitakan Tribun, AS menjajakan rokok yang sudah diganti isinya dengan sampah.

Aksi kurang ajarnya ini kemudian ketahuan oleh warga setempat. Geram dan jengkel, warga setempat akhirnya membuat AS babak belur karena main hakim sendiri.

Peristiwa itu terjadi di Toko Arif, kawasan Paal V, Jambi pada Jumat (22/5/2020) lalu sekitar pukul 12.00 WIB. AS saat itu menawarkan dagangan rokok kepada korbannya, Arif.

Baca juga: Netizen Bongkar Status dr. Tirta Duda Hingga Profesi Mantan Istri

Menurut pengakuan Arif, pelaku datang dan menawarkan 10 slop rokok seharga Rp700 ribu.Rokok itu dikemas dalam sebuah kardus besar.

Penawaran itu membuat Arif tertarik dan membeli barang tersebut.

"Sempat ngobrol-ngobrol, saya bayarlah sebanyak Rp700 ribu," kata Arif.

Namun betapa terkejutnya Arif saat membuka kardus yang ia beli. Bukan rokok yang ia temukan, melainkan sampah-sampah yang sengaja ditaruh pelaku.

"Tapi pas saya buka, isinya sampah. Di sana saya spontan langsung berteriak kalau dia penipu," jelasnya.

Warga setempat lantas berdatangan dan menghajar pelaku hingga babak belur hingga aparat berwajib datang.

Baca juga: Kata Musdalifah Soal Jual Rumah: Itu Hanya Syuting Saja

Kanit Reskrim Kotabaru Ipda Rizky M Ramadhan mengatakan, pelaku telah dibawa oleh pihak kepolisian.

Ia menambahkan, pihaknya ikut menyita barang bukti berupa rokok berisi sampah dari tangan pelaku.

"Benar anggota kita langsung ke lokasi untuk mengamankan pelaku, dan saat ini sudah berada di Mapolsek Korabaru untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," pungkas Rizky. [*/Jly]


Baca berita Viral terbaru hanya di Padangkita.com.

Tag:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024