Ikuti Tantangan Game Online, Remaja 14 Tahun Ini Nekat Tembak Mati Orang Tuanya

Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Tembak orang tua

Ilustrasi. [Ist]

Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Remaja 14 tahun nekat tembak mati orang tua karena ikuti tantangan game online ‘Blue Whale Challenge’

Padangkita.com - Seorang remaja berusia 14 tahun nekat tembak mati orang tuanya lantaran mengikuti tantangan di game online ‘Blue Whale’. Kejadian itu terjadi di kota Lefkoniko yang terletak di Republik Turki Siprus Utara.

Dilansir dari Thesun.co.uk, remaja itu diketahui bernama Cınar Cobanoglu. Ia menembak mati ayahnya, Ibrahim Cobanoglu (52) dan ibunya, Bengu (48).

Tindakan nekat itu dilakukan Cinar setelah menerima tantangan dari tagar #BlueWhaleChallenge. Akibat tindakannya itu, kedua orang tua Cinar seketika meninggal dunia.

Seorang tetangga menemukan jasad orang tua Cinar di rumah remaja tersebut. Diketahui Cinar tembak mati kedua orang tuanya saat mereka sedang tidur.

Saat tetangga memeriksa rumah itu mereka juga menemukan Cinar terbaring dengan luka cukup parah didekat mayat orang tuanya.

Namun saat dilarikan kerumah sakit Rumah Sakit Negeri Burhan Nalbantoğlu nyawa remaja itu tak tertolong.

Kejadian itu diketahui tetangga Cinar usai sang kakak, Erlap Cobanoglu (18) berlari ke rumah mereka untuk bersembunyi. Ia mengatakan bahwa adiknya sedang mengamuk.

Mereka kemudian bergegas ke tempat kejadian dan menemukan kedua orang tua Erlap Cobanoglu telas tewas di tempat tidur. Menurut pengakuan salah seorang tetangga kejadian itu terjadi pukul tiga pagi.

“Kami bangun pukul tiga pagi dengan ketukan keras di pintu kami,” ujar tetangga tersebut.

Baca juga: Unik, Wanita Ini Bertemu Jodoh Lewat Game Online

“Anak yang lebih tua mendatangi kami dan berkata tolong selamatkan saya, Cinar sedang menembak. Ayo lari, dia (Cinar) sedang melakukan sesuatu seperti keinginannya,” tambahnya.

Tetangga itu lantas memberanikan diri memeriksa rumah remaja itu. Saat tiba di sana mereka tidak mendengar suara tembakan, namun Cinar ditemukan duduk berlumuran darah.

Halaman:
Tag:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024