Dijanjikan Kerja Enak di Jakarta, 3 Wanita Ini Malah di Jajakan di Lokalisasi Cianjur

berita viral terbaru: wanita ditangkap dilokalisasi cianjur

Ilustrasi pekerja seks komersil. [Foto.Ist]

Berita viral terbaru: Tiga orang wanita ditangkap di sebuah lokalisasi di Cianjur, mereka sebelumnya dijanjikan bekerja di Jakarta.

Padangkita.com - Tiga orang wanita ditangkap di sebuah lokalisasi di Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur. Sebelumnya mereka dijanjikan akan bekerja di Jakarta, namun tiga wanita ini malah dijadikan PSK.

Tiga orang wanita asal Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi diduga menjadi korban perdagangan orang.

Kini kasus dugaan perdagangan orang tersebut sudah ditangani Polres Sukabumi Kota.

Kasat Reskrim Polres Sukabumi Kota, AKP Cepi Hermawan, membenarkan adanya tiga orang perempuan asal Kota Sukabumi yang diduga menjadi korban perdagangan orang.

"Iya, benar, ada laporan tiga orang wanita asal Kota Sukabumi yang menjadi korban perdagangan orang di Cianjur," katanya dikutip dari Tribunnews.

Cepi mengatakan, saat ini sejumlah anggota Polres Sukabumi Kota tengah berada di lokasi kejadian.

Korban akan segera dibawa ke Mapolres Sukabumi Kota.

Baca juga: Edan, Ibu Ajak Anak Perempuannya Mabuk Bareng Viral

Berdasarkan informasi yang diperoleh, ketiga mojang asal Kota Sukabumi itu menjadi korban perdagangan orang.

Mereka dijanjikan akan mendapatkan pekerjaan di Jakarta dengan penghasilan yang tinggi.

Namun bukannya diberangkatkan ke Jakarta dan bekerja sebagaimana yang sudah dijanjikan oleh pelaku, ketiga perempuan itu malah ditempatkan di tempat lokalisasi di Kabupaten Cianjur.

Kasus dugaan perdagangan orang tersebut dapat terbongkar setelah pihak keluarga dari para korban yang merasa curiga karena selama dua minggu tidak ada kabar dari para putrinya.

Baca juga: Bejat, Gak Cuma Merampok Rumahnya Pria Ini Perkosa Penghuninya

Pihak keluarga lalu mendatangi tempat ketiga perempuan itu berada di Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur. [*/Son]


Baca berita viral terbaru hanya di Padangkita.com.

Tag:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024