Berita viral terbaru: Rinno, seorang badut keliling berpenghasilan Rp20 ribu sehari yang menafkahi ratusan ODGJ.
Padangkita.com - Tak harus kaya raya dan miliki uang banyak untuk bisa membantu orang lain. Hal inilah yang dilakukan oleh seorang pria yang berprofesi sebagai badut di Yogyakarta.
Ia dengan tulus mengabdikan hidupnya untuk menafkahi ratusan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ).
Kisah badut baik hati itu menjadi perbincangan publik setelah video yang memperlihatkan kesehariannya diunggah ke internet oleh akun Instagram @kitasbisacom. Dalam video itu, pria tersebut tampak dengan telaten mengurus para ODGJ.
Pria yang diketahui bernama Rinno ini setiap hari bekerja hanya bekerja sebagai badut keliling di persimpangan jalan di Yogyakarta.
Dengan latar musik seadanya, ia menghibur penguna jalan di lampu merah untuk dapat menghasilkan uang.
Tidak hanya untuk menafkahi anak dan istrinya, uang tersebut Rinno gunakan untuk memberi makan 300 ODGJ yang ada di panti.
Saking pedulinya ia pada nasib para ODGJ, Rinno bahkan pernah menggadaikan harta benda miliknya untuk memenuhi kebutuhan di panti.
"Berbagi itu nggak ada ruginya, nggak bikin kita jadi miskin," ujar Rinno dalam tayangan video tersebut.
Meski begitu, perbuatan baik Rinno tak selalu mendapat tanggapan baik dari orang lain. Tak jarang ada saja orang yang mengejek perbuatan yang ia lakukan.
Baca juga: Viral “Penculikan Virtual” Pelajar China di Australia
Namun, Rinno memilih untuk tak menghiraukan hal tersebut. Ia bahkan semakin semangat saat bekerja menjadi badut dan berbagi penghasilan yang ia miliki untuk orang-orang yang membutuhkan.
Sontak saja aksi mulia Rinno berhasil menyentuh hati banyak warganet. Video yang diunggah pada Rabu (29/7/2020) itu, kini telah ditonton sebanyak 129 ribu kali. Lebih dari 800 komentar diberikan oleh pengguna media sosial pada unggahan tersebut.