Heboh, Alumni Berprestasi UII Sekaligus Penceramah Ibrahim Malik, Diduga Lecehkan 30 Wanita

Berita viral terbaru: Alumni berprestasi UII terduga pelecehan seksual

Alumni berprestasi UII jadi terduga kasus pelecehan seksual. [Foto: Ist]

Berita viral terbaru: Seorang alumni berprestasi Universitas Islam Indonesia (UII) membuat publik heboh. Ia yang aktif berceramah diduga telah melakukan pelecehan terhadap 30 orang korbannya.

Padangkita.com - Kabar mengejutkan datang dari alumni berprestasi Universitas Indonesia (UII) bernama Ibrahim Malik.

Ia yang dikenal aktif berceramah dan merupakan sosok yang agamis, dilaporkan telah melakukan pelecehan  kepada sejumlah wanita.

Laporan itu dibeberkan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Yogyakarta. LBH Yogyakarya menerima laporan dari 30 orang atas dugaan pelecehan yang dilakukan oleh Ibrahim Malik.

Dua orang di antaranya mengungkap pelecehan yang dialaminya dilakukan Ibrahim di Melbourne, Australia.

“Rasanya saat itu surreal banget karena saya kenal dia dan reputasinya yang agamis, tapi kok begitu,” ujar salah seorang di antaranya seperti dikutip ABC, Minggu (10/5/2020).

Baca juga: Datang ke Pernikahan Mantan, Wanita Ini Ngaku Hamil dan Buat Pasangan Itu Cerai

Menurut keterangannya, saat itu ia masih berstatus mahasiswi di Melbourne. Wanita itu melanjutkan, ia merasa terganggu ketika tangan Ibrahim beberapa kali menyentuh beberapa bagian tubuhnya.

Sontak saja hal itu membuatnya tak nyaman dan terkejut dengan sikap Ibrahim tersebut.

Ia menceritakan, Ibrahim dikenal aktif dalam sejumlah kegiatan keagamaan dan sering diundang untuk berceramah di sejumlah masjid, yang jemaahnya kebanyakan warga Indonesia di Victoria.

Perempuan lainnya juga mengungkapkan bahwa dirinya mengenal Ibrahim dari kegiatan keagamaan.

Ia bahkan mengaku sangat terkejut ketika Ibrahim diduga berusaha memegang tangannya pada tahun 2018 lalu.

Ia juga mengatakan telah mencoba mengingatkan Ibrahim soal posisinya yang sering berceramah di masjid. Tetapi kemudian, lanjut perempuan itu, Ibrahim malah mencoba memeluknya.

Kepada ABC, ia mengungkapkan, Ibrahim sempat meminta maaf. Namun setelah itu, Ibrahim mengulanginya kembali dengan cara yang berbeda di beberapa kesempatan.

Pages:
Tags:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024