25 Tahun Ahli Bedah Terkenal Ini Timbun 5.224 Bagian Tubuh Pasiennya

berita viral dan trending terbaru: timbun bagian tubuh

Ilustrasi ahli bedah timbun bagian tubuh manusia. [foto: Ist]

Padangkita.com - Derek McMinn merupakan ahli bedah terkenal yang berhasil lakukan operasi pinggul petenis Andy Murray. Belum lama ini, McMinn kembali menjadi sorotan, namun bukan karena keberhasilan operasinya yang lain.

Ahli bedah itu dikabarkan timbun 5.224 bagian tubuh manusia selama 25 tahun. Bagian tubuh itu merupakan milik pasien McMinn yang telah ia operasi sebelumnya.

Dilansir dari The Independent pada Rabu (30/10/2020), McMinn disebut tak memiliki izin dan persetujuan pasien untuk potongan tubuh mereka setelah dioperasi. Tentu saja hal itu sukses membuat publik terkejut.

Berdasarkan keterangan salah seorang staf di rumah sakit tempat McMinn bertugas, Hospital Edgbaston di Birmingham, Inggris, mengatakan bahwa McMinn telah mengawetkan tulang-tulang milik pasien.

Derek McMinn menimbun tulang pasien tersebut di sebuah rumah di wilayah Worcestershire. Namun, beberapa bagian tubuh lainnya ia siman di Birmingham.

Saat dimintai alasannya menimbun bagian tubuh pasein, McMinn mengaku jika hal itu merupakan caranya agar bisa menjaga pikirannya tetap aktif, terutama saat dirinya telah pensiun nanti.

Bagi McMinn merupakan bukti dari kerja keras yang telah ia lakukan selama menjadi dokter bedah.

Kasus ini sedang diselidiki lebih lanjut oleh pihak kepolisian setempat. Kepolisian Merica Barat, akan menyelidiki apakah tindakan McMinn termasuk pelanggaran Undang-undang Jaringan Manusia atau tidak.

Menurut laporan media lokal, McMinn pernah mengirim surel ke sebuah rumah sakit pada Agustus 2019 lalu. Dalam surel tersebut McMinn berdalih mengumpulkan potongan tubuh manusia untuk penelitian.

"Sampel akan digunakan untuk penelitian. Dia diketahui telah menimbun potongan tubuh manusia selama 25 tahun," kata laporan tersebut.

Akibat perbuatannya itu, McMinn akhinya diskors oleh British Medical Insitute, General Medical Council (GMC), dan Human Tissue Authority. Saksi tersebut juga belum diketahui akan kapan dicabut.

Namun bisa dipastikan McMinn tidak akan bisa melakukan praktik dalam jangka waktu yang belum ditentukan. Ia juga bisa terancam mendapat hukuman penjara jika kasusnya itu terbukti sebagai tindak kriminal.

Baca juga: Momen Canggung Gempi Kenalkan Kekasih Gading Marten Ke Gisell

Saat dimintai keterangan oleh The Independent, Derek McMinn menolak untuk memberikan komentar terkait kasusnya tersebut. Sementara, bagian tubuh manusia yang ditimbun McMinn telah disita oleh petugas kepolisian. [*/Prt]


Baca berita viral dan trending terbaru hanya di Padangkita.com

Tags:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024