Foto tentang kelahiran Isa dengan waut wajah cemberut dan kebahagiaan kedua orang tua bayi tersebut tak lupa dibagikan Kunstmann di akun Facebook miliknya.
Alhasil foto unggahannya itu langsung "disambut" dengan beragam memes dan komentar kocak dari warganet tentang raut wajah cemberut bayi itu.
"Mungkin dia memang terlahir dengan kepribadian begitu," tulis seorang pengguna Facebook.
"Dia tidak peduli apa pun, termasuk si dokter sendiri," tulis akun lainnya.
Bahkan ada juga yang memberi tanggapan bahwa bayi Isa belum mau lahir, makanya ia menunjukkan raut wajah cemberut.
Baca juga: Tak Mau Minta-Minta, Kakek 73 Tahun ini Rela Jual Kue Keliling Kampung Untuk Hidupi 12 Anaknya
"Aku membayangkan mungkin bayinya sedang berpikir 'Kembalikan aku. Aku lebih nyaman di dalam (rahim)," tulis pengguna Facebook tersebut.
Kemudian ada pula komentar yang sangat mengejutkan bahwa raut wajah cemberut bayi itu karena reinkarnasi.
"Itu adalah reinkarnasi. Oh tidak! Jangan tempat ini lagi!" tulisnya.
Kendati demikian, bayi yang lahir dengan raut wajah cemberut bukan pertama kalinya terjadi.
Sebelum Isa, pada Desember 2019 lalu juga ada seorang bayi bernama Luna Musa yag melakukan hal tersebut.
Bayi itu adalah anak dari pasangan asal Ohio, Amerika Serikat (AS) yang dilahirkan cesar saat usia kandungan 41 minggu.
"Aku ingat saat pertama melihatnya, ekspresi itu yang dia buat," ucap ibu Musa, Justine Tuhy saat menceritakan raut wajah cemberut anaknya saat dilahirkan. (JLY)