Berita viral terbaru: Seorang oknum PNS melakukan pengancaman dan pengrusakan terhadap mobil milik jenderal polisi, karena tidak terima mobilnya disalip.
Padangkita.com - Tidak dapat mengontrol emosi saat di jalan, seorang PNS melakukan pengrusakan terhadap mobil yang menyalipnya.
Karena ulahnya itu kemudian oknum PNS Kementerian Tenaga kerja tersebut ditangkap polisi atas tindakan pengancaman sekaligus penrusakan mobil Brigjend Pol. Drs. Erwin Chahara Rusmana.
Kronologinya bermula ketika mobil Nissan X-Trail milik korban menyalip mobil milik oknum PNS tersebut.
Baca juga: 7 Artis Ini Menemani Pasangan yang Ibadah Puasa Meski Beda Agama
PNS itu pun kemudian menambah kecepatan mobilnya untuk mengejar kendaraan yang dikemudikan korban.
Saat mulai terkejar, dan korban mengetahui ada yang tidak beres, akhirnya keduanya memutuskan berhenti di pinggir jalan.
Hingga akhirnya kedua mobil berhenti di pinggir tol. Pelaku turun dari mobil dan memegang sebilah pisau.
Pada saat kejadian, korban tidak melakukan perlawanan atas ancaman dan pengrusakan mobil yang dilakukan oleh pelaku.
Bahkan saat itu korban telah membuka identitas bahwa dirinya adalah seorang Brigjend Pol yang berdinas di Kemenkopolhukam.
Tanpa menghiraukan korban, pelaku terus mengancam dan melakukan perusakan mobil dengan membaret beberapa bagian mobil milik Erwin.
Baca juga: Pilu, Tunda Pernikahan untuk Bertugas, Dokter Muda Ini Meninggal Karena Corona
Belakangan diketahui pelaku merupakan anak mantan Irjen Kementerian Tenaga Kerja.
Saat ini pelaku diamankan setelah ditangkap unit 5 Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Senin (27/4/2020).