"Hai! Sebenarnya ini adalah keresahan gue dari lama, gue bahkan takut untuk menggunakan kata "hijrah" karena gue merasa gue belum berubah2 amat dari gue yg dulu,”
Kendati demikian, Rachel berharap jika orang-orang bisa saling menghargai dan menghormati keputusan orang lain. Pasalnya, netizen tidak tahu apa saja yang telah dilalui Rachel dalam kehidupannya selama ini.
Baca juga: Ini Nama-nama Unik Anak Artis yang Terinspirasi dari Tokoh Dunia
“Cuma ini opini gue terhadap bagaimana kita menghargai orang lain memilih jalan untuk hidupnya, terutama apa yang kita upload di sosmed karena apa yang kita upload pasti yang bahagia bahagia saja,” tulisnya
“Orang gak tau berdarah darahnya di dalam, semuanya pasti di filter, ada yang ingin kita tunjukan, ada yang gak sama sekali. Hargai pilihan setiap orang yuk," katanya. [*/Prt]