Sedih, Karena Lama Antar Pesanan, Kakek Ojol Ini Dimaki-maki Pelanggan

berita viral terbaru: ojol dimaki pelanggan

Pengendara ojol yang dimaki-maki pelanggan lantaran lama antar pesanan. [foto: Ist]

Meski begitu, si pelanggan tetap tidak terima dan meminta pesanannya dibatalkan oleh kakek ojol itu. Padahal, bila pengendara ojol membatalkan pesanan pelanggan, mereka bisa terkena denda.

“Maki-maki driver ojol lemes bener ya tuh mulut, tak kasih sambel baru tahu rasa. Lu pikir pesen makanan tuh abang ojol kaga pake parkir, terus jalan, antri, masakannya di masak dulu, baru di kasih ke abang ojol. Pake proses itu semua!” tulis Kasih dalam keterangan unggahannya.

Sontak saja, kisah sedih kakek pengendara ojol tersebut menjadi viral. Kini unggahan itu telah dibagikan ulang oleh lebih dari 4,3 ribu pengguna Facebook. Pada unggahan aslinya, telah mendapat lebih dari 2,6 ribu reaksi, dan dikomentari 157 kali.

Banyak warganet yang mengaku geram dengan sikap si pelanggan tersebut. Mereka menilai kata-kata yang dilontarkan si pelanggan sangat tidak pantas diucapkan untuk orang yang jauh lebih tua darinya.

Baca juga: Tak Bertemu 114 Hari Akibat Covid-19, Wanita Ini Rela Jadi Pencuci Piring Agar Bisa Bertemu Sang Suami

“Itu yang memesan enggak punya otak, jangan mentang-mentang punya uang seenaknya maki-maki driver ojol. Saya merasakan apa yang bapak ojol itu rasakan karena saya juga ojol. Sungguh, kadang-kadang perlakuan CS (customer/pelanggan) tidak etis, saat di konfirmasi pun jawaban ketus,” ujar akun Fahmi Jambak.

“Mungkin udah seminggu ga makan, ga sanggup lagi nunggu lama karena udah mau modar,” sindir akun Dian Mnlg. [*/Prt]


Baca berita viral terbaru hanya di Padangkita.com

Halaman:
Tag:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024