Padangkita.com - Setiap orang terlahir dengan berbagai latar belakang serta ekonomi berbeda. Bagi mereka yang terlahir dengan keluarga sederhana, tentunya harus berusaha lebih dibandingkan mereka yang hidup serba berkecukupan.
Misalnya saja membantu orang tua untuk mencari nafkah demi mencukupi berbagai kebutuhan.
Sederet pekerjaan yang bahkan masuk dalam kategori sulit bukan lagi suatu permasalahan untuk mereka lakukan.
Jika tidak bekerja, tentunya mereka akan kesulitan untuk membeli sejumlah hal atau lebih untuk konsumsi sehari-hari.
Seperti kisah penuh perjuangan seorang wanita yang diunggah oleh pemilik akun tiktok dengan username @mrdramadhani.
Terlihat saat wanita yang mengenakan kaos berwarna merah muda melakoni suatu pekerjaan.
Ia mengangkat sejumlah karung yang berukuran jauh lebih besar dari tubuhnya sendiri. Walau terlihat kesusahan, dirinya bahkan tetap berusaha untuk tampil tersenyum di setiap kesempatan.
“Didikan seorang bapak keras bro ,” tulisnya.
Video ini sendiri diunggah pada 11 November lalu, yang kini telah disukai lebih dari 32 ribu orang. Banyak warganet yang menuliskan komentar beragam atas postingan tersebut.
Baca juga: Sedih, Wanita Ini Belum Dapat Uang Setelah Berjualan Seharian
Kebanyakan dari warganet mendoakan agar sang wanita mampu menemukan pekerjaan yang jauh lebih baik bagi dirinya serta keluarganya. Warganet juga ada yang berpesan bagi pria yang akan mendampingi wanita tersebut kelak.
Harapan Warganet
“Siapapun jadi cowoknya nanti tolong jangan pernah sakiti dia,”tulis @kristyansire***.
Banyak juga warganet yang mendoakan semoga kebaikan lain untuk wanita tersebut. Mereka merasa pastinya orang tua daripada sang gadis sangat bersyukur memiliki dirinya sebagai anak.
“Pasti orang tuamu sangat bangga dengan kamu karena kamu tidak gengsi dengan pekerjaan orang tuamu.. Kamu benar-benar idaman banget tetap semangat ya,”timpal @ariegbast***.
@mrdsajato gadis na BonE
“Semangat ya kak semoga kelak kita semua bisa sukses dan merubah kehidupan ekonomi keluarga dan orang tua selalu diberi kesehatan sampai kita semua sukses,” tambah @planto**.
Tindakan yang dilakukan oleh garis tersebut tentu hendaknya menjadi contoh bagi kita semua. Karena hanya dengan kerja keras yang mampu mengubah kehidupan serta perekonomian keluarga.
Baca juga: Wow, Perut Wanita Lentur Bisa Menari, Netizen: Lambung, Usus Lu Pada Kemana?
Yang lebih penting daripada itu ialah berdoa kepada sang pencipta serta dukungan dari orang tua. [*/Nlm]