Pria Ini Punya Nama Asli "Corona"

Berita viral terbaru: pria yang miliki nama corona.

Pria dengan nama Corona. [foto:Ist]

Berita viral terbaru: Pria Asal Magelang Miliki Nama Asli yang sama seperti virus yang tengah melanda hampir seluruh negara di dunia.

Padangkita.com - Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) merupakan nama virus yang menginfeksi hampir seluruh manusia diberbagai negara. Sontak virus Corona menjadi hal yang tak hentinya untuk dibahas di tahun 2020 ini.

Lalu bagaimana jika ada seseorang nyatanya memiliki nama yang sama dengan virus mematikan yang kini tengah melanda dunia.

Hal itu yang pria dengan alamat KTP Tukangan Kulon, Kelurahan Kemirirejo, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang.

Nyatanya nama Corona sudah lebih dulu tersemat pada dirinya jauh sebelum virus mematikan itu melanda Wuhan. Pasalnya sejak lahir pria 43 tahun itu memang diberi nama Corona oleh orang tuanya.

Tentu saja hal ini sontak membuatnya lebih popular. Tak jarang ia juga menjadi bahan candaan orang-orang di sekitar tempat tinggalnya di Puri Jagan Asri, Desa Sraten, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang.

Dilansir dari Kompas.com, saat ditemui dirumahnya Corona menceritakan namanya tersebut asli diberikan orangtuanya, Kusno dan Sarijem.

Tapi, nama tersebut bukan terisvirasi dari nama virus, Corona adalah merek mobil dinas ayahnya yang dahulu bekerja sebagai pegawai PLN di Kota Magelang.

Baca juga: Dulu Tukang Tambal Ban, Kini Pria Ini Punya 8 Perusahaan dan 6 Pabrik

"Menurut cerita Bapak, Corona itu mobil dinas Bapak pertama kali waktu dulu bekerja di PLN Kota Magelang. Ya enggak tahu kalau ada nama virus corona sekarang," kata Corona, Sabtu (6/6/2020).

Meski namanya kini sering jadi bahan becandaan beberapa orang teman dan tetangganya, Corona mengaku tak terlalu ambil pusing dan merasa biasa saja.

Sebab, sejak kecil ia justru tidak dipanggil dengan Corona melainkan Gembur, karena tubuhnya dulu yang gemuk.

"Kalau keluarga, teman dekat, biasa saja ya karena dari kecil panggilan saya Gembur. Bahkan ada yang tidak tahu kalau nama asli saya Corona. Ada yang tidak percaya juga, sampai saya harus menunjukkan KTP saya," kata Corona, tersenyum.

Pages:
Tags:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024