Pesona Air Terjun Bawah Tanah Ruby Falls

berita viral denga trending terbaru: Ruby Falls

Ruby Falls. [foto: Ist]

Berita viral dan trending terbaru: Pesona Air terjun bahwah tanah Ruby Falls di di Lookout Mountain, Amerika Serikat yang sukses membuat pengunjung terpukau.

Padangkita.com - Kebanyakan air terjun selalu dijumpai di daratan. Namun hal itu berbeda untuk air terjun yang diberi nama Ruby Falls ini. Pasalnya, air terjun tersebut terletak di bawah tanah di dalam sebuah gua.

Air Terjun Ruby Falls sendiri memiliki ketinggian 145 kaki atau sekitar 44 meter di Lookout Mountain, Amerika Serikat.

Para ilmuan memperkirakan jika air terjun itu telah berusia 30 juta tahun. Sementara airnya berasal dari air alami dan air hujan.

Image Attachment

Sebelum abad ke-20, gua tempat Air Terjun Ruby Falls tidak bisa dimasuki oleh manusia. Hal itu lantaran lokasi tersebut tak memiliki lubang atau pintu gua alami, seperti gua lain di Lookout Mountain.

Namun pada tahun 1928, pengeboran dilakukan pada gua itu hingga ditemukan sebuah lorong. Saat ditelusuri ternyata di lorong tersebut ditemukan sejumlah formasi batuan indah hingga menuju ke sebuah air terjun.

Air terjun tersebut akhirnya diberi nama Ruby Falls oleh seorang arkeolog bernama Leo Lambert. Ia merupakan orang pertama yang menemukan air terjun itu. Leo sendiri mengambil nama Ruby Falls dari nama sang istri.

Air terjun bawah tanah ini merupakan objek wisata yang cukup banyak dikunjungi oleh para pencinta alam.

Bahkan tempat tersebut semakin populer sejak dibuka untuk umum sebagai objek wisata.

Image Attachment

Di gua tersebut juga dipasang lampu-lampu untuk mempermudah pengcahayaan dan memperindah gua. Pemasangan lampu pada gua itu membuatnya menjadi salah satu gua pertama di dunia yang memiliki listrik.

Wisatawan yang menyambangi Ruby Falls pasti dibuat terpesona dengan keindahan gua dan air terjun tersebut.

Para pengunjung yang datang ke gua itu tak hanya disuguhkan dengan keindahan air terjun bawah tanah, ada pula stalaktit dan stalagmit yang menambah kesan memukau pada gua tersebut.

Image Attachment

Selama pandemi, objek wisata Air Terjun Ruby Falls masih tetap terbuka untuk publik.

Tiket hanya dapat dibeli online, seharga USD 22,95 atau sekitar Rp 339 ribu untuk orang dewasa dan USD 12,95 atau sekitar Rp 191 ribu bagi anak-anak.

Baca juga: Makhluk Kecil Berusia 100 Juta Tahun Berhasil Dihidupkan Ilmuan Jepang

Penggunaan masker juga sangat wajb selama berkunjung di gua tersebut. [*/Prt]


Baca berita viral dan trending terbaru hanya di Padangkita.com

Tags:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024