Karya 'Nyeleneh' dan Menyeramkan, Tas yang Terbuat dari Tulang Manusia Asli

Berita viral terbaru: Tas Tulang Manusia Arnold Putra

Arnold Putra dan tas karyanya. [Foto: Ist]

Berita viral terbaru: Sosok desainer Arnold Putra begitu ramai diperbincangkan. Ia membuat tas unik dari tulang manusia yang didapatnya dari salah satu suku budaya.

Padangkita.com - Desainer merupakan suatu profesi yang membutuhkan bakat khusus di dalamnya. Biasanya menjadi desainer merupakan salah salu profesi yang banyak digemari.

Dalam berkarya, seorang desainer butuh pengalaman yang baik serta imajinasi yang kuat.

Tak jarang juga seseorang menjadi desainer handal ketika ia telah melanglang buana ke negeri-negeri tempat desainer terkenal yang kualitas desainnya patut diacungi jempol.

Nah, bicara soal rancangan seorang desainer, belakangan ini mendadak ramai dibicarakan sosok Arnold Putra.

Ia merupakan desainer yang lahir dan besar di Indonesia.

Arnold menjadi viral di media sosial lantaran ia membuat tas unik yang terbuat dari tulang manusia asli.

Pria berusia sekitar 26 tahun tersebut ramai dibicarakan setelah sebuah situs theunconventional.co.uk mengunggah desain tas miliknya.

Siapa sangka kalau tas berwarna putih pucat itu terbuat dari tulang punggung manusia asli.

Tak hanya tali tas yang terbuat dari tulang manusia, badan tas tersebut diketahui juga terbuat dari lidah seekor buaya.

Hal ini tentunya dianggap tak biasa dan unik oleh kebanyakan orang. Selain unik, produk miliki Arnold juga dikenal punya konsep eksotis dan sedikit 'nyeleneh'.

Tak heran jika pria yang kini menetap di Los Angeles, Amerika Serikat itu kini dijuluki sebagai "Fashion Guru".

Hal itu karena ia memberikan kesan gaya unik serta perpaduan dengan suatu budaya yang berbeda dalam setiap karyanya.

Berita viral terbaru: Karya unik desainer Arnold Putra

Arnold Putra. [Foto: Instagram]

Jika dilihat di laman Instagramnya @arnoldputra, ia kerap membagikan perjalanannya keliling dunia.

Arnold tampak banyak mengunjungi suku dengan budaya yang berbeda untuk menciptakan gaya dan mode.

Ia pun membagikan kisahnya yang mengatakan bahwa dirinya sudah tertarik dengan dunia fashion sejak usia muda.

Di saat anak-anak lainnya pulang sekolah langsung berontak untuk berganti pakaian dan segera lari untuk bermian, dirinya justru memastikan jika seragamnya berada di tempat yang tepat.

Arnold juga suka memikirkan pakaian yang ia kenakan dan kecocokannya dengan sepatu dan hal lainnya.

Baca juga: Tertarik dengan Wanita Jepang? Berikut Beberapa Fakta Soal Mereka, Jarang Mandi Hingga Tidur Beda Ranjang

Hal itu pulalah yang mengantar Arnold hingga kini sukses sebagai desainer yang fenomenal dengan karyanya yang unik dan eksotis.

Hal itu tak ayal membuat laman Instagram Arnold Putra berisi desainnya yang unik dan terkesan "nyeleneh" memiliki banyak followers. Ada sekitar 46,7 ribu pengikut di Instagram pribadinya.

Meski demikian, tak semua orang memandang positif karyanya tersebut.

Salah satunya yaitu akun Twiitter @SuperiorGrab menuliskan jika Arnold Putra adalah sosok yang "jahat" dengan memberikan barang-barang mewah kepada suku-suku pedalaman.

Baca juga: Wanita dengan Zodiak Ini Diklaim Cantik Luar Biasa, Apa Aja?

Sebagai gantinya, para suku adat memberikan benda-benda leluhur mereka untuk dijadikan sebuah karya yang unik oleh pria tersebut.

Hal itu pun sontak menjadi pertanyaan banyak orang mengenai dari mana Arnold mendapatkan tulang manusia asli untuk tas karyanya itu. [*/Jly]


Baca Berita Viral terbaru hanya di Padangkita.com.

Tag:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024