Jake dan Hannah Menjadi Pasangan Lesbian Pertama yang Memiliki Anak

Berita viral terbaru: transgender yang punya anak, transgender, jake dan hannah

Jake, Hannah, dan bayi mereka. [Foto: Instagram]

Berita viral terbaru: Pasangan transgender Hannah dan Jake Graf menjadi pasangan pertama yang punya anak di Inggris

Padangkita.com - Raut wajah gembira tampak di wajah Hannah dan Jake Graf, mereka baru saja mengumumkan kelahiran bayi perempuannya minggu ini.

Hannah dan Jake Graf adalah pasangan transgender pertama di Inggris yang memiliki anak.

Pasangan ini mengunggah foto kebahagiaannya ke Instagram masing-masing @jake_graf5 dan @hannahw253 pada Kamis (16/4/2020).

Baca juga: Savanna Blade, Sosok Elf di Dunia Nyata

Terlihat video dan foto Jake menggendong bayinya dan didampingi Hannah. Bayi mereka lahir pada Selasa pagi.

Anak perempuan tersebut lahir dari rahim ibu pengganti. Pasangan ini menemukan pengganti mereka melalui National Fertility Society.

Disadur dari The Sun, Hannah, 33, dulunya merupakan perwira transgender Angkatan Darat Inggris yang berpangkat tinggi.

Ia lalu keluar dari militer pada tahun 2013. Hannah pernah bertugas di Afghanistan sebagai Kapten Winterbourne.

Dia bertemu suaminya, Jake, 42 tahun, yang merupakan sutradara dan aktor TV.

Jake sendiri menjadi transgender pada tahun 2008. Dulunya dia dikenal dengan nama Lorraine.

[jnews_block_16 number_post="1" include_post="44120" boxed="true" boxed_shadow="true"]

Mereka memiliki anak dengan mengikuti program donor sperma. Jake dibuahi dengan sperma pendonor yang karakteristiknya mirip Hannah.

Hannah berkata, "Ini sedikit seperti berkencan. Anda harus memiliki nilai bersama dan pandangan yang sama".

"Saya pikir ibu pengganti kami - yang adalah orang yang sangat hangat dan praktis dengan anak-anaknya sendiri - mendapatkan pengertian bahwa kami adalah pasangan yang bahagia yang saling mencintai, bahwa kami akan menjadi orang tua yang baik," imbuhnya.

Sementara itu, Jake mengaku lembaga tersebut tidak memiliki statistik seberapa sukses program ini.

Baca juga: Menggebu-gebu saat Malam Pertama dengan Pria Muda, Nenek 80 Tahun Ini "KO"

“Mereka belum pernah melakukan hal seperti itu sebelumnya. Tetapi mereka sepakat untuk mencobanya," kata Jake.

Jake menceritakan saat memilih pendonor," Saya orang yang pendek dan artistik, suka sains dan berpikir logis, saya ingin donor sperma menyeimbangkan itu".

Jake dan Hannah memilih sperma dari orang yang bertubuh tinggi dan bermata coklat. Ia mengatan mirip seperti Hannah.

"Jadi saya memilih orang yang tinggi, sporty, bermata cokelat. Aku memilih seseorang seperti Hannah!" ungkapnya. [*/Son]


Baca berita Viral terbaru hanya di Padangkita.com.

Tags:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024