Meski telah memeluk agama Islam, Tyson sendiri masih terus berkutat dengan kontroversi. Ia menggigit kuping Evander Holyfield, menyerang seorang warga di Maryland, memukul seorang bodyguard dalam sesi konferensi pers lawan Lennox Lewis, hingga menyatakan bangkrut pada 2003.
"Saya adalah sosok yang tak pernah bisa menjadi sosok rendah hati. Kata rendah hati tak ada dalam diri saya. Bila saya rendah hati, maka saya tak akan melontarkan kata 'rendah hati' untuk mendapatkan pengakuan," tutur Tyson dalam wawancara dengan Fox411 news terkait perangai dan perilakunya.
Baca juga: Kisah Pria AS Jatuh Cinta Pada Islam Lalu Putuskan Mualaf
Mike Tyson bukanlah petinju pertama yang mengubah namanya setelah masuk Islam.
Di era sebelumnya, seorang petinju bernama Cassius Marcellus Clay Jr mengubah namanya menjadi Muhammad Ali setelah masuk Islam.
Berbeda dengan Muhammad Ali yang memilih menggunakan nama barunya sepanjang kariernya. [*/Prt]