Pemukiman Unik di Alberobello, Itali
Pemukiman ini disebut telah dibangun sejak abad ke-14 yang berada di Alberobello, Italia. Berbagai bangunan yang ada tampak unik dan didominasi oleh dinding berwarna putih dan atap abu-abu.
Menariknya lagi, tempat ini pernah mendapatkan penghargaan sebagai salah satu kota tercantik di dunia.
Komplek Perumahan Qasigiannguit
Perumahan yang satu ini kerap kali muncul pada berbagai kartun, dan terdapat di Greenland. Komplek perumahan bernama Qasigiannuguit ini semakin dipercantik dengan pemandangan hamparan salju serta dikelilingi oleh pegunungan dan lokasinya cukup tersembunyi.
Baca juga: Benda Mirip Batu Kali Ini Laku Terjual Senilai 73 Milyar, Begini Kisahnya
Bagi pecinta satwa, tempat ini sangat cocok dijadikan pilihan menetap karena banyak ditemukan hewan-hewan laut hidup dengan bebas di area teluknya.
Komplek Perumahan Fenghuang
Kota tua Fenghuang berada di kaki gunung dan daerah aliran sungai Tuojiang. Bangunan di wilayah ini tidak mengalami perubahan sejak dibangun pada tahun 1704 silam. Dikatakan juga jika area ini tidak pernah terpapar modernitas di Tiongkok.
Ait Ben Haddou di Moroko
Berbagai bangunan di Maroko banyak terbuat dari tanah liat dengan beraneka warna. Terlebih lagi pada bangunan pemukiman cantik yang terletak di lembah Pegunungan Atlas ini.
Disebutkan jika bangunan di lokasi ini sangat berbeda dari rumah lainnya, dan dulunya sering disinggahi oleh berbagai pedagang rempah dan menjadi kota yang ramai.