Padangkita.com - Seorang gadis mengungkapkan kisahnya yang dulu memeluk agama Islam lalu pindah ke agama Kristen. Hal itu bukan tanpa sebab.
Si gadis mengaku bahwa ia pindah agama lantaran ayahnya pergi meninggalkannya. Si ayah pasalnya menikah lagi dengan wanita lain dan ia hanya tinggal bersama kakek dan neneknya di rumah.
Gadis tersebut bernama Ninu. Ninu mengungkapkan kisahnya yang berbeda agama dengan sang ayah lewat akun TikToknya @ninu4444y2.
Beginilah kisah Ninu yang pindah agama dari memeluk agama Islam yang berpindah ke agama Kristen.
Kisah Ninu pindah agama
"Jadi aku dulunya agama Islam" tulisnya di awal video.
"tapi aku pindah keyakinan jadi Agama Kristen" lanjutnya bercerita.
"Karna waktu umur 8tahun bapak ku ninggalin aku dan mamaku karna pergi untuk ngejaga nenek ku yang sakit di Jakarta" sambungnya.
"Selama 1taun bpak msi ngabarin stelah setaun lebih bapak tbtb hilang kontak (ganti nmr) dan gak satu pun kluarga bpak yg bisa dihubunggi untk nanya keberadaan bapak sejak itu" tulisnya.
"aku pindah agama dikelas 5 SD karna ikut kakek nenek tanpa Mereka aku bukan siapa" tambahnya
"Dari umur 8tahun sampai umur sekarang belum pernah ketemu lagi sa. sempat pernah nelpon tapi bapak bilang kalo istrinya yang sekrng lagi sama dia gak ijinkan bapak ku buat komunikasi sma aku" lanjut gadis itu.
"Aku percaya Tuhan punya rencana indah dari semua yang aku alami cuma berharap bpak disana sehat terus" harapnya.
Baca juga: Punya Pacar Beda Agama, Pria Muslim Ini Ngaku Dilema karena Diajak Pindah Keyakinan
"walaupun kadang orang lain bilang untuk apa kamu cari bapak mu sedangkan dia aja ga pernah mau cari kamu 🙂 cuma mikir mau gimnapun dia tetap bapak ku" sambungnya lagi.
"Tuhan juga gak pernah ajarkan untuk dendam 🙂 aku tetap bertoleransi kok 🙂 walaupun aku Kristen aku tetap gak makan makanan yang bapak ku ga bisa makan" tutup wanita tersebut dalam ceritanya.
Wanita tersebut tampak bahagia dengan kisah hidup yang terjadi padanya. Meskipun ia harus berpisah dan tidak seagama lagi dengan ayahnya, gadis tersebut tetap memiliki rasa toleransi. Kisah gadis itu pun dibanjiri komentar warganet.
Baca juga: Orang Tua 5 Seleb Ini Pilih Pindah Agama
"kita sama tapi ingat jangan pernah menyerah tetap semangat demi bahagiakan ibu mu" komentar akun @ecca.
"kesaksian yg singkat tapi begitu dalam. aku doain semoga cepat ketemu orang tua tercinta. amen" tulis akun @Anto****. [*/win]