Edan, Pria Ini Curi Pakaian Dalam Perempuan untuk Pesugihan dan Agar Awet Muda

berita viral terbaru: mencuri pakaian dalam perempuan.

Ilustrasi. [foto: Pixabay]

Berita viral terbaru: Seorang di Kalimantan Timur ditangkap polisi lantaran mencuri pakaian dalam perempuan dengan motif untuk pesugihan.

Padangkita.com - Banyak cara yang dilakukan orang-orang untuk dapat menghasilkan uang. Salah satunya dengan cara instan yakni mencuri.

Berbeda seperti pencurian biasanya, baru-baru ini sebuah kampung dibuat resah lantaran banyak terjadi pencurian pakaian dalam.

Meski tidak melulu pencurian pakaian dalam didasari alasan finansial, kadang kala juga ada pencurian tersebut yang didasari hal lain.

Baca juga: Ini Bocah Paling Jenius, Miliki IQ 156

Seperti yang dilakukan seorang karyawan perusahaan tambang batu bara ini. Ia sering kali mencuri celana dalam perempuan dengan alasan di luar nalar.

Peristiwa tersebut terjadi di Samarinda, Kalimantan Timur. Pelaku dipergok warga saat sedang melakukan aksinya.

Kejadian berlangsung sekitar pukul 23.50 Wita, di Jalan Geri Mulyo RT 15, Kelurahan Tanah Merah, pada Kamis (4/6/2020).

Pelaku yang berinisial PS (36) saat itu terlihat sedang memilah celana dalam perempuan yang dijemur di luar rumah sewaan di lokasi tersebut..

“Begitu dipergok dia lari. Warga kemudian melapor ke FKPM dengan ciri-ciri pelaku,” ungkap Ketua Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat (FKPM) Tanah Merah, Syarif Setiadi, seperti dilansir dari Kompas.com, Senin (8/6/2020).

Setelah dilakukan pencarian akhirnya pelaku dapat ditemukan warga di jalan poros Tanah Merah. Saat polisi melakukan penggeledahan pada pelaku ditemukan sejumlah celana dalam perempuan di dalam kantong celananya.

Baca juga: Tak Kunjung Dapat Jodoh, Sementara Ayah Menikah Lagi, Pria Ini Bunuh Diri

“Setelah diinterogasi, pengakuannya baru satu kali. Motifnya untuk pesugihan dan awet muda,” kata Syarif.

Menurut Syarif, kejadian seperti ini sudah sering kali terjadi di daerah tersebut. Terlebih lagi banyak warga di wilayah itu mengaku sering kehilangan celana dalam perempuan.

“Warga sudah intai sejak sepekan terakhir. Karena kesal beberapa minggu terakhir warga sering kehilangan celana dalam wanita,” jelas dia.

Massa sempat yang mengetahui kejadian penangkapan tersebut dating ketempat penangkapan dan membeludak.

Untunglah pihak polisi telah mengamankan pelaku. Ia diserahkan ke Polsek Sungai Pinang, untuk menghindari amukan massa.

Kapolsek Sungai Pinang Kompol Ramadhanil mengatakan bahwa korbannya memperpanjang masalah tersebut sehingga pelaku hanya diminta untuk membuat pernyataan.

Baca juga: Jarang Disorot, Kakak Kandung Betrand Peto Ternyata Cantik Bak Model

“Tidak sempat ditahan, karena korban tidak keberatan dan kerugian minim sehingga hanya bikin pernyataan saja,” kata dia saat dihubungi terpisah.

Ramadhanil juga menjelaskan bahwa motif yang dilakukan pelaku pencurian pakaian dalam itu untuk pesugihan atau ilmu hitam agar lancar usaha dan awet muda. [*/Prt]


Baca berita Viral terbaru hanya di Padangkita.com

Tag:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024