Padangkita.com - Berbagai daerah kini tengah gencar melakukan pembangunan sejumlah fasilitas publik. Hal ini dilakukan untuk menunjang perekonomian sekaligus membuat daya tarik tersendiri bagi wilayah tersebut.
Hal ini jugalah yang dilakukan oleh Kabupaten Mimika di Papua. Demi mengubah wajah ibukota kabupaten tersebut, pemerintah setempat telah melakukan sejumlah perencanaan yang akan membawa dampak kemajuan di wilayah tersebut.
Salah satu titik yang paling menjadi incaran dalam pembangunan ini adalah Simpang Delapan yang terletak di kawasan Kampung Limau Asri atau SP 5.
Menariknya lagi kabarnya Simpang Delapan tersebut akan dijadikan sebagai pusat kota baru dari Kabupaten Mimika ini.
Terlebih dari perencanaan mereka juga sudah merancang akan dibuat sebuah icon Mimika di atas bundaran yang terletak di Simpang Delapan ini.
Ikon yang akan dibuat tersebut adalah patung berupa replika Yesus Kristus. Sebenarnya berbagai patung berupa replika Yesus Kristus kini telah ada di sejumlah wilayah maupun negara.
Akan tetapi, dari penyampaian masyarakat setempat hal ini akan jauh lebih menarik perhatian sejumlah besar orang. Hal ini disesuaikan dengan permintaan dari bupati Eltinus Omaleng yang meminta agar patung tersebut menjadi patung Yesus tertinggi di dunia.
Jika patung Yesus yang berada di Tanah Toraja berhasil memecahkan rekor dunia setinggi 45 m, maka patung yang berada di Mimika akan melebihi tinggi tersebut.
Hanya saja pemerintah setempat sampai saat ini belum memberikan jawaban pasti mengenai berapa ukuran tinggi dari patung Yesus yang akan dibuat.
Hal ini juga sempat dibahas dalam am seminar yang diadakan pada akhir November lalu tepat pada Jumat, 27 November.