Bukan Kaleng-Kaleng, Rizky Billar Ternyata Cucu Pejuang Veteran RI

Berita artis terbaru, gosip artis, dan gosip terbaru: Rizky Billar punya darah pejuang kemerdekaan, begini fakta unik sang aktor

Rizky Billar. [Foto: Ist]

Berita artis terbaru, gosip artis, dan gosip terbaru: Rizky Billar punya darah pejuang kemerdekaan, begini fakta unik sang aktor

Padangkita.com - Sosok Rizky Billar mulai menarik perhatian sejak dikabarkan ditinggal nikah oleh Dinda Hauw. Meski tidak punya hubungan romantis, namun banyak netizen yang mengatakan jika Rizky ditinggal nikah.

Namanya kemudian menjadi pembicaraan lantaran dijodoh-jodohkan dengan Lesty Kejora.

Nah, menggali lebih dalam sosok Rizky Billar, aktor ini ternyata punya sisi lain yang tak diketahui oleh publik.

Rizky Billar rupanya punya latar belakang keluarga yang tak dapat dipandang sebelah. Bintang sinetron ‘Ada Dua Cinta’ itu adalah keturuan pejuang veteran.

Fakta ini terungkap dari penuturan Rizky Billar saat rumah barunya disambangi komedian Temon. Namun, bukannya menjumpai sang aktor, pelawak tersebut berbincang dengan ayah Rizky Billar.

Dalam tayangan YouTube Temon Templar pada Minggu (29/11/2020), Rizky Billar pun makan bersama dan berbincang dengan sang ayah, Daniel Eddy.

Mereka pun membicarakan hubungan Rizky Billar dengan pedangdut Lesty. Dalam obrolan itu, mereka juga membahas kabar pernikahan sang aktor yang diisukan digelar tahun depan.

Pembicaraan tersebut terus bergulir hingga membahas sepak terjang Daniel kala muda.

Tak sembarangan, pria asal Medan, Sumatra Utara tersebut ternyata adalah petinggi Ormas Pemuda Panca Marga.

Bahkan, Daniel sering mengikuti acara Musda di Jakarta seperti yang kerap ditampilkan di Instagram @danieleddy46.

Daniel juga menunjukkan rasa nasionalisme yang tinggi yang juga diakui seorang rekan yang hadir. Pria berbaju biru yang tak diketahui namanya tersebut tampak kagum dengan penuturan Daniel.

"Bapak ini petarung, buka orang biasa istilahnya," kata rekan tersebut.

"Udah kenyang makan asam garam ya," timpal Temon.

"Nyali itu udah dilatih sama sistem militer," ujar Daniel.

Ia pun mengatakan sempat dilatih oleh tim Kopassus militer secara khusus.

"Oh, pergaulan bapak memang orang angkatan," kata rekannya.

"Yang dilatih cuma anak pejuang," ungkap Daniel.

"Loh, bapak berarti orang tuanya, orang veteran?" tanya rekan tersebut.

"Iya, bapak saya di makam pahlawan Palembang. Si Rizky ini cucu pejuang ini," ungkap Daniel.

Baca Juga: Pengakuan Rizky Billar, Bisa Beli Mobil Mewah Tapi Tak Mampu Beli Bensinnya

"Siapa nama kakeknya?" tanya rekan tersebut.

"Amir Hamzah," jawab Daniel.

Baca Juga: Lesti Kejora Hilangkan Gingsul, Disetujui Rizky Billar

Daniel kemudian menunjukkan fotonya saat mengunjungi makam orang tuanya di pemakaman khusus pahlawan lantaran ayahnya dulu merupakan angkatan darat yang mengabdi untuk negara.

"Saya merinding mendengar curhat bapak ternyata Rizky Billar itu adalah cucu pahlawan," kata rekan Temon.

"Cucu, anak pejuang veteran," imbuh Daniel.

"Kelihatan petarungnya," cetus rekan Temon. [*/son]


Baca berita artis terbaru, gosip artis, dan gosip terbaru hanya di Padangkita.com

 

Baca Juga

Kelompok Suporter Semen Padang FC Gelar Nonbar Derby Andalas, Ini Lokasinya
Kelompok Suporter Semen Padang FC Gelar Nonbar Derby Andalas, Ini Lokasinya
Lesti Kejora dan Rizky Billar
Artis Berdarah Minang yang Terseret Kasus Doni Salmanan, 2 di Antaranya Soal Pernikahan! 
Artis Vanessa Angel yang Punya Segudang Bakat
Artis Vanessa Angel yang Punya Segudang Bakat
Olivia Zalianty
Olivia Zalianty Suarakan Tolak Perundungan Siber Di Kabupaten Agam
Lamaran Lesti Kejora
Siapa Bilang Orang Padang Itu Pelit? Cek Barang-barang Mewah yang Diserahkan Rizky Billar ke Lesti Kejora
Lamaran Lesti Kejora dan Rizky Billar
Ini Lagu Minang yang Dinyanyikan Lesti Kejora Saat Lamaran, Ada yang Usul Buat Single Lagu Minang