Beli HP Agar Anak Bisa Belajar Online, Ayah Ini Terpaksa Jual Sapi Satu-satunya

berita viral terbaru: ayah jual sapi

Kuldip Kumar dan sang istri jual sapi demi beli ponsel untuk anaknya. [foto: Ist]

Berita viral terbaru: Kisah seorang ayah di India yang rela jual sapi satu-satunya hanya untuk membeli smartphone bagi kedua anaknya.

Padangkita.com - Selama masa pandemi Covid-19, beberapa negara menjalankan beberapa aktivitas secara online, salah satunya proses belajar mengajar.

Hal ini menyebabkan banyak siswa dan guru harus memiliki fasilitas yang bisa menunjang sistem pembelajaran online ini.

Namun, tak semua siswa atau pun tenaga pendidik yang punya cukup uang untuk memiliki ponsel pintar. Alhasil, mereka terpaksa harus mengorbankan sesuatu untuk bisa memenuhi kebutuhan pembelajaran online tersebut.

Kuldip Kumar merupakan ayah dua anak asal India yang kesulitan untuk memenuhi kebutuhan pembelajaran  bagi anak-anaknya.

Pria itu terpaksa menjual sapi peliharaan satu-satunya demi bisa membeli smartphone yang akan digunakan sang anak untuk mengikuti kelas online.

Lanataran pandemi, pria yang tinggal di Jwalamukhi, Distrik Kangra ini mengaku tidak lagi memiliki pekerjaan yang layak setelah pemberlakuan lockdown di India beberapa waktu lalu.

Mereka hanya bergantung dengan beternak sapi di daerahnya, Distrik Kangra, untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari keluarga.

Dilansir India Times, Kumar beserta istri dan dua orang anaknya tinggal di rumah kecil di Jwalamukhi.

Kisah hidup Kumar menjadi perbincangan publik setelah ceritanya dibagikan oleh akun Twitter @SonuSood pada, (Kamis, 23/7).

Baca juga: Diduga Hipotermia, Pendaki di Gunung Lawu Nekat Lapas Baju dan Terjun ke Lembah

Dalam unggahan foto di akun tersebut, tampak Kumar beserta istri tinggal di rumah berukuran kecil dan tidak layak huni. Bahkan, keluarga itu menjadikan tempat tidur mereka sebagai dapur untuk memasak keperluan sehari-hari.

Meski hidup pas-pasan, Kumar sangat peduli dengan pendidikan kedua anaknya. Saat ini anak Kumar tengah duduk di sekolah dasar kelas 4 dan 2.

Akibat pandemi Covid-19, proses belajar mengajar kini dilakukan secara online. Alhasil, kedua anaknya kesulitan untuk mengikuti kelas online karena tak memiliki smartphone.

Agar kedua anaknya tetap bisa mengikuti pelajaran, Kumar terpaksa menjual sapi peliharaannya. Hasil dari penjualan tersebut didapat Kumar seharga Rs 6 ribu atau sekitar Rp 1 juta lebih.

Awalnya Kumar tidak berniat menjual sapi tersebut. Ia sudah pernah mencoba meminjam uang ke salah satu bank di daerahnya.

Namun, karena kondisi ekonomi keluarga tak memungkinkan, pihak bank tidak memberikan pinjaman kepada Kumar. Alhasil, ia pun menjual sapi miliknya itu demi bisa membeli smartphone untuk kedua anaknya.

Sontak saja kisah pengorbanan ayah yang rela menjual hewan ternak satu-satunya untuk membeli smartphone bagi anaknya menjadi viral di media sosial.

Baca juga: Lagi, Gadis 18 Tahun Dinikahi Kakek 75 Tahun karena Ini

Lantaran merasa terharu dengan perjuangan sang ayah, beberapa kalangan dari artis hingga pejabat India dikabarkan memberikan bantuan pada keluarga Kumar.

Sejauh ini, unggahan mengenai kisah pengorbanan ayah itu telah di-retweet sebanyak 15600 kali di media sosial Twitter. Tak hanya itu, banyak juga warganet yang ingin membantu keluarga Kumar. [*/Prt]


Baca berita viral terbaru hanya di Padangkita.com 

Tag:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024