Padangkita.com - Miliki orang tua yang telah menikah lagi memang sering kali membuat anak menderita. Tak jarang mereka akan lebih sayang dengan keluarga barunya dibandingkan dengan sang anak.
Hal inilah yang dialami gadis cantik satu ini. Bahkan gadis itu mengaku jika dirinya telah diusir dari rumah sang ayah oleh keluarga barunya itu.
Kisah pilu gadis tersebut dibagikannya melalui video TikTok di akun @cnt_taa. Dalam keterangan di video itu, gadis tersebut menceritakan pengalam pilunya lantan sang ayah telah menikah lagi.
Meski mendapat perlakukan buruk dari keluarga baru sang ayah, gadis itu mengaku bersyukur karena dirinya telah diusir dari rumah.
Pasalnya, saat ini ia telah bisa lulus sekolah tanpa masalah yang selalu dihadapinya selama ini.
“Buat keluarga baru ayah, makasih yah udah ngusir aku dari rumah. Alhamdulilah sekarang aku udah mau lulus sekolah tanpa masalah” tulisnya dalam keterangan video tersebut.
Dulu saat masih tinggal bersama sang ayah, gadis itu disebut anak nakal lantaran sering pulang sekolah sampai malam.
Padahal gadis itu telah menjelaskan jika di sekolah ia mengikuti organisasi yang membuat dirinya sering terlambat pulang.
Kendati begitu, mereka tetap tak percaya dan menuduh yang tidak-tidak pada dirinya.
Meski sempat tertekan dengan hal itu, gadis tersebut kini telah sedikit lega karena bisa kembali fokus pada pendidikannya.
Baca juga: 2 Tahun Menikah, Wanita Ini Baru Tahu Kalau Suaminya Gay, Begini Curhatnya
Gadis itu juga tetap mendoakan sang ayah agar bisa tetap bagai dengan keluarga barunya.