Angela Gilsha Pamer Perut Berlipat dan Tulis Pesan Menyentuh Ini: Semua Bentuk Tubuh itu Indah

Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: perut berlipat Angela

Angela Gilsha. [foto: Instagram]

Padangkita.com - Angela Gilsha merupakan artis yang namanya melejit setelah bermain di film Revan dan Reina (2018). Belum lama ini, Angela Gilsha sukses buat heboh warganet setelah pamer perut berlipat.

Artis kelahiran 2 Juli 1994 itu membagikan foto perutnya itu di akun Instagram pribadinya. Dalam unggahan tersebut terlihat bahwa Angela Gilsha ternyata miliki perut berlipat yang belum pernah diketahui publik.

Sebab, Angela Gilsha memang dikenal sebagai artis yang miliki tubuh indah. Namuna ternyata, Angela juga miliki lemak yang membuah perutnya berlipat.

Diunggahan tersebut, Angela tampak membandingkan bentuk tubuhnya dari dua foto yang ia ambil dengan pose yang berbeda.

Pada salah satu foto terlihat jika perut Angela tampak berlipat. Namun di foto lain, perut Angela justru tampak rata.

“Badan yang sama, diwaktu yang sama dengan pose yang berbeda,” tulis Angela Gilsha dalam keterangan unggahannya.

Angela Gilsha mengatakan bahwa tubuhnya tak sempurna seperti yang sering banyak orang katakan. Angela juga miliki perut berlipat sama seperti orang-orang pada umumnya.

“Walaupun selama ini aku sering banget selfie selfie pamer perut rata, percaya deh. Perut aku juga sering bloating, berlipat, layaknya perut manusia biasa,” tulisnya.

“Jadi selama ini foto foto/ video bodygoalz yang kalian lihat di sosial media, kenyataannya ngga se-sempurna itu. Kita semua sama!,” tambahnya.

Menurut Angela Gilsha semua bentuk tubuh itu indah. Hal yang terpenting adalah bagaimana seseorang bisa menerima dan mencinta tubuhnya sendiri.

“Semua bentuk tubuh itu indah. Dan kita harus bisa menerima dan mencintai tubuh kita apa adanya..
Tapi, mencintai diri sendiri itu bukan berarti membiasakan lifestyle yang tidak sehat sehingga memperburuk keadaan tubuh kita,” tulisnya.

Halaman:

Iklan

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan advertiser. Padangkita.com tidak terlibat dalam pembuatan konten ini.

Baca Juga

Kelompok Suporter Semen Padang FC Gelar Nonbar Derby Andalas, Ini Lokasinya
Kelompok Suporter Semen Padang FC Gelar Nonbar Derby Andalas, Ini Lokasinya
Berita artis terbaru, gosip artis, gosip terbaru dan berita KPop terbaru: empat artis Korea ini memiliki wajah awet muda.
4 Artis Korea Ini Dijuluki Vampir Cantik Karena Memiliki Wajah Yang Tak Kunjung Menua
Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: Pedangdut Saipul Jamil pasalnya akan segera bebas tahun ini, ini kata Dewi Perssik.
Pedangdut Saipul Jamil Segera Bebas, Dewi Perssik Titip Pesan Ini
Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: Nadya Mustika mendapat kejutan hadiah perlengkapan bayi bukan dari Rizki DA.
Usia Kandungan Semakin Tua, Nadya Mustika Dapat Hadiah Keperluan Bayi Dari Sosok Ini, Rizky DA Hanya Diam
Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: Ranty Maria akhirnya mengonfirmasi hubungannya dengan Rayn Wijaya.
Ranty Maria Akhirnya Buka Suara Soal Statusnya dengan Rayn Wijaya
Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: Lesty Kejora akui pernah berbohong pada ayahnya hingga ayah hampir bunuh diri.
Dikenal Polos, Siapa Sangka Ternyata Lesty Kejora Pernah Bohongi Ayahnya: De Bapak Lebih Baik Mati