Berita viral terbaru: Wanita asal Jabar ini tidak sadar hamil hingga saat lahirkan anaknya berjenis kelamin laki-laki.
Padangkita.com- Normalnya seorang wanita akan mengalami kehamilan selama 9 bulan. Namun pada beberapa kasus anak yang lahir secara prematur mereka lahir belum pada waktunya atau sekitar usia kandungan 7 bulan.
Namun sebuah kabar mengejutkani media sosial media ini mungkin tidak mudah dipercayai begitu saja oleh sebagian orang.
Pasalnya seorang perempuan hanya membutuhkan waktu hamil selama satu jam saja dan kemudian langsung melahirkan.
Melansir dari Dream.co.id, mulanya berita mengejutkan ini diketahui dari sebuah unggahan pada akun Facebook Taufik Romdoni.
Unggahan tersebut ia posting pada Minggu 19 Juli lalu. Ia menyebut jika seorang perempuan telah melahirkan seorang bayi laki-laki hanya dalam satu jam kehamilan saja. Dia juga menuliskan jika hal ini merupakan salah satu tanda kebesaran Allah SWT.
Lebih mencengangkan lagi saat melahirkan bayi tersebut ibu sang bayi dalam keadaan menstruasi. Taufik juga menuliskan harapannya agar kelak sang anak dapat tumbuh menjadi anak yang sholeh serte beriman.
Dalam unggahan itu, Taufik juga menyertakan video yang memperlihatkan seorang perempuan yang sedang memangku bayi merah. Bayi laki-laki tersebut tampak sehat walau terlahir dengan tidak biasa seperti bayi pada umumnya.
Dalam video yang diunggah tersebut juga terekam teriakan riuh kebahagiaan. Seorang lelaki terdengar terus melantunkan doa.
Baca juga: Hamil Diluar Nikah, Wanita Malaysia Ini Buang Bayinya di Atap Warga
Setelah diterlusuri kuat diduga jika peristiwa ini terjadi di Desa Mandalasari, Kecamatan Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.
Proses persalinan yang tidak biasa tersebut terjadi pada Sabtu 18 Juli 2020 pukul 21.30 WIB lalu. Disebutkan jika ibu sang bayi bernama Heni Nuraeni.
Perempuan 28 tahun itu mengaku perutnya mulai merasa aneh pukul delapan malam. Tidak hanya itu, perut bagian kanannya juga terasa mengeras, membesar, dan ada gerakan tak beraturan.
Hingga sejam kemudian orangtuanya memanggil dukun beranak. Tepat pukul 21.30 WIB bayi lelaki itu lahir dengan bobot 3,4 kilogram dan panjang 48 sentimeter. Wanita tersebut juga mengatakan jika ia tak pernah merasa hamil.
Terlebih lagi karena memang tidak ada tanda-tanda kehamilan seperti ngidam. Selama sembilan bulan belakangan dia bahkan mengalami menstruasi secara teratur.
Sang suami Heri yang berusia 35 tahun juga kaget mengetahui kelahiran anak ketiganya ini.
Bayi lelaki itu kemudian diberi nama Lingga Cipta Radeva, yang artinya pembawa keberkahan. Dalam medis sendiri, kasus kehamilan seperti itu disebut cryptic pregnancy alias kehamilan kriptik, kondisi dimana wanita tidak sadar sedang hamil.
Baca juga: Trik Jitu Pura-pura Mati Saat Dikejar Bison
Sebelumnya pada tahun 2011, ditemukan hasil penelitian pada 1 dari 475 wanita tidak sadar sedang hamil hingga minggu ke-20 atau lebih.
Kehamilan ini bisa tidak terdeteksi salah satunya disebabkan karena hormon hCG dalam alat pemeriksaan kehamilan. [*/Nlm]