Adik Gagal Menikah, Ini yang Dilakukan Sang Kakak

Berita viral dan trending: Adik gagal menikah, kakak ini berusaha menghiburnya hingga kisah sang adik membuatnya terinspirasi.

Wanita ini gagal menikah. [Foto.Ist]

Berita viral dan trending: Adik gagal menikah, kakak ini berusaha menghiburnya hingga kisah sang adik membuatnya terinspirasi.

Padangkita.com - Terkadang tidak semua rencana baik bisa terlaksana seperti apa yang diharapkan. Misalnya saja rencana pernikahan yang telah jauh-jauh hari disusun yang sebelumnya dilalui dengan proses pertunangan.

Seperti halnya rencana pertunangan dari wanita cantik berikut ini. Pemilik akun tiktok dengan username @js_khairen membagikan sebuah kisah memilukan tentang sama adik.

Karena janji pertunangan sama adik tiba-tiba saja batal pada saat hari acara.

“Ini adek gue dia gagal nikah dan gue udah pernah janji kasih dia kado tiket bulan madu ke Sumba,” tulis pemilik akun tersebut.

Ia menceritakan jika di hari pertunangan ya sama calon suami rupanya membatalkan rencana kedatangannya. Mirisnya lagi hal tersebut dikarenakan sang pria lebih memilih untuk bersama dengan mantan kekasihnya.

“Dia lebih milih mantannya yang ngancam bunuh diri. Padahal gue dan sekeluarga udah nunggu dari siang nggak tahunya mereka baru datang tengah malam nya dan ngasih kabar buruk itu,” lanjut pemilik akun tersebut.

Tentu saja hal ini merupakan sebuah pukulan berat bagi keluarga terutama adik perempuannya ini.

Walau demikian sang adik berupaya tegar dan ikhlas menerima semua kenyataan yang terjadi. Demi menghibur sang adik dirinya tetap membawa sang adik ke Sumba seperti apa yang direncanakan selama dua minggu untuk jalan-jalan.

Melihat adiknya lambat laun mulai melupakan semua yang terjadi membuat dirinya mendapat inspirasi baru. Akhirnya sebagai seorang pencinta sastra ia berhasil meluncurkan sebuah novel tentang kisah cinta yang dialami adiknya tersebut.

“Ngelihat adik gue yang happy banget selama di Sumba gue nemu judul yang pas yaitu ‘MELANGKAH’. Bahwa apa yang menjadi luka masa lalu biarlah mengering bersama waktu,” ujarnya.

Pages:
Tags:

Baca Juga

Padang, Padangkita.com - Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersyukur atas raihan atlet karate Sumbar dalam PON XX di Papua tahun 2021.
Boyong 2 Perak di PON Papua, Rombongan Karateka Sumbar Dijamu Andre Rosiade
Berita Viral, Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek, Viral trending Terbaru Hari Ini
Minta Uang Rp5.000 Untuk Beli Rokok Tak Dikasih, Cucu Ancam Bunuh Sang Nenek
Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Kemungkinan besar setelah selesai proses BAP kasus akan dilimpahkan ke Polresta
Kesal Dibilang Numpang Hidup, Pria Beristri Bacok Ayah Kandungnya Sendiri
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Kembar menikah dengan kembaran lainnya di Sumedang bikin wrganet heboh.
Unik, Sesama Kembar Menikah dengan Kembar Lainnya di Waktu Bersamaan, Sempat Takut Ketukar
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Wanita menangis darah
Wanita di India Menangis Darah Saat Siklus Menstruasi karena Idap Kelainan Medis Langka
Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seleksi masuk PTN
Ini Alasan Kemendikbud Ubah Pola Seleksi Masuk PTN Tahun 2024