Berita viral terbaru: Gusti Raden Ayu Siti Nurul Kamaril Ngasarati Kusumawardhani atau lebih dikenal Gusti Nurul. Ia adalah wanira cantik di era 1940-an yang jadi rebutan pria bangsawan.
Padangkita.com - Jika kita bicara soal sejarah, kita akan menemukan sosok wanita cantik bernama Gusti Raden Ayu Siti Nurul Kamaril Ngasarati Kusumawardhani. Wanita berpendidikan di eranya ini lebih dikenal dengan nama Gusti Nurul.
Ia merupakan seorang Putri Mangkunegara VII yang lahir pada 17 September 1921 silam. Sosoknya dikenal luas memiliki kecantikan yang luar biasa dan dikenal sebagai Kembang Mangkunegaran.
Gusti Nurul merupakan salah satu orang Indonesia yang wajahnya pernah masuk dalam majalah legendaris, Life, terbitan Amerika Serikat.
Tepatnya pada 25 Januari 1937 atau terbitan ke-25, majalah tersebut memajang foto Gusti Nurul tengah menari di hari pernikahan Putri Juliana dan Pangeran Bernard.
Acara pernikahan tersebut diadakan pada 6 Januari 1937. Saat itu Gusti Nurul masih berusia 15 tahun.
Ia menari di hadapan Ratu Belanda beserta pejabat-pejabat dan tamu kenegaraan.
Setelah wajah cantiknya terpampang di majalah mancanegara, sontak nama dan kecantikannya tersebar luas baik di wilayah Hindia Belanda (nama Indonesia dulu) dan di luar Hindia Belanda.
Kecantikannya yan tersohor ini kemudian membuat banyak tokoh besar bangsa jatuh hati dan berminat meminangnya.
Sebut saja misalnya nama Sri Sultan Hamengkubuwono IX. Raja Kasultanan Yogyakarta itu pernah bermaksud meminang Gusti Nurul pada saat sang ayah Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya Mangkunegara VII (1885-1944) masih hidup.
Namun, Gusti Nurul terang-terangan menolak pinangan sang raja Yogyakarta itu. Alasannya cukup diplomatis. Ia memiliki prinsip bahwa pantang baginya seorang perempuan berpendidikan tinggi di zaman itu dimadu seperti yang dialami Kartini.
Selain Sri Sultan Hamengkubuwono IX, beberapa pangeran dari Keraton Surakarta juga pernah menambatkan hati kepadanya.
Salah satunya adalah Kolonel Gusti Pangeran Haryo Djatikusumo, mantan Kepala Staf Angkatan Darat.