Padangkita.com - Sebuah resepsi pernikahan penuh haru sempat viral dan ramai dibicarakan di media sosial. Sebab resepsi berlangsung tanpa kehadiran kedua mempelai.
Baca juga: Ngeri, Cewek ini Diikuti oleh Mahkluk Astral Hingga Saat ke Toilet Mall, Intip Fotonya
Kejadian ini kemudian membuat resepsi pernikahan ini viral lantaran pengantin pria yang seharusnya duduk mendampingi sang istri di atas pelaminan justru tak datang di hari yang begitu penting ini.
Kendati tanpa kehadiran pengantin yang sebenarnya, resepsi pernikahan yang telah lama diimpi-impikan sang mempelai wanita ini tetap harus dilangsungkan.
Meskipun pada akhirnya yang duduk di pelaminan bukanlah pasangan pengantin baru. Melainkan kedua orang tua dari mempelai wanita.
Baca juga: Bokong Wanita Ini Harus Diamputasi, Ini Penyebabnya
Kisah haru pernikahan yang terjadi di Malaysia ini menjadi viral usai pengguna Twitter @_acabellas mengunggah foto-foto menyentuh saat resepsi pernikahan itu.
Bukan menunjukkan foto pasangan yang hendak menikah, akun Twitter @_acabellas justru memperlihatkan orangtua dari mempelai wanita.
Lewat foto yang diunggahnya pada akun Twitter @_acabellas menjelaskan cerita pilu dibalik senyum kedua orangtua mempelai wanita yang ada dalam foto.
[jnews_block_16 number_post="1" include_post="30792" boxed="true" boxed_shadow="true"]
"Pengantin yang asli sayangnya tidak bisa datang ke resepsi pernikahan karena sakit dan harus dioperasi," tulis akun Twitter @_acabellas.
Karena itu, orang tua mempelai wanita memutuskan untuk menggantikan anak dan menantunya di pelaminan lengkap dengan baju pengantin.
Pemandangan ini mencuri perhatian tamu undangan. Meski salah seorang pengantin tidak bisa datang di resepsi pernikahan mereka, tak membuat orangtua keduanya serta merta membatalkan pesta itu.