Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: Seorang pria menukarkan rumahnya yang seharga Rp 500 juta dengan tanaman hias.
Padangkita.com - Sebuah cerita unik sekaligus langka terjadi pada seorang pria bernama Hidmat. Sebelumnya, Hidmat ini merupakan seorang pengusaha yang usahanya bisa dibilang kecil-kecilan.
Namanya juga tak dikenal oleh publik umumnya. Namun, saat Hidmat melakukan barter antara tanamah hias dengan rumahnya yang seharga Rp 500 juta, nama Hidmat langsung melambung.
Hidmad pun dikenal banyak orang berkat didirinya yang menukarkan rumah mewah dengan tenaman hias tersebut.
Pasalnya, netize mengatakan bahwa Hidmat melakukan hal demikian lantaran ingin menjadi trending atau pun dikenal banyak orang. Namun, secara tegas, hal itu dibantah oleh Hidmat.
Hidmat mengaku, hal itu dilakukannya lantaran ia memang seorang pengusaha yang akan mencari untuk dengan tanaman hias yang ditukarkannya dengan rumah Rp 500 juta tersebut.
"Aneh saya dengan netizen di Indonesia, di medsos bilang saya pansos lah, pencitraan lah, saya bukan politikus, saya pengusaha asli sejak dulu," katanya.
Rupanya, Hidmat memang melakukan bisnis langka yang orang memang jarang dikatakan tak pernah lakukan itu. Sebagai seorang pengusaha, Hidmat mengaku dirinya akan mencoba investasi dengan barang yang telah dipertukarkannya itu.
"Iya barter, jadi investasi," jelas Hidmat, dilansir dari Kompas.com, pada Senin (18/1/2021).
Hidmat menuturkan bahwa yang dipertukarkannya dengan tanaman hias tersebut adalah rumah yang dibangunnya untuk dijual kembali di sebuah perumahan di Garut.
"Ada puluhan tanaman dari beberapa jenis, ada yang bisa dijual langsung ada yang dikembangkan nanti anaknya dijual," jelasnya.