Batusangkar, Padangkita.com – Sebanyak 37 vaksinator diturunkan dan tersebar di beberapa wilayah dan lokasi di Tanah Datar, Sabtu (30/10/2021). Kegiatan ini merupakan rangkaian vaksinasi serentak Sumatra Barat Sadar Vaksin atau Sumdarsin.
Di SMA N 1 Sungai Tarab vaksinasi digelar oleh Polres Tanah Datar diikuti 461 orang peserta. Wakapolres Tanah Datar Kompol Eridal pada kesempatan itu menyampaikan, target vaksinasi di SMA N 1 Sungai Tarab sebanyak 400 vaksin.
“Giat kolaborasi Satuan Lalu Lintas dan Satuan Intelkam bersama pihak SMAN 1 berjalan aman dan melebihi target yang ditentukan, pesertanya dari siswa sekolah dan masyarakat umum sekitar,” katanya.
Sementara itu penyelenggara kegiatan, Kasat Lantas AKP Andika Alfatoni menyampaikan antusias siswa, guru dan masyarakat cukup tinggi, sehingga gelar vaksinasi ini berjalan aman, lancar dan melebihi target.
Untuk memotivasi dan mengajak masyarakat mau divaksin, Polres Tanah Datar menyediakan doorprize dengan hadiah utama 1 unit motor.
Di kesempatan terpisah, Kepala SMAN 1 Sungai Tarab Bullarnaini Nur mengatakan siswa di sekolahnya yang ikut vaksin mencapai 350 orang.
Baca juga: Kini 7 Terbawah, Lewat “Sumdarsin” Sumbar Optimis Jadi 10 Besar Provinsi Tertinggi Vaksinasi
“Kita secara intens lakukan kampanye betapa pentingnya vaksin Covid-19, dan Alhamdulillah, hari ini ada 350 siswa kami yang divaksin,” tukasnya. (djp/pkt)