Tingkatkan Disiplin Kehadiran Pemko Padang Terapkan Absensi Online

Standar Kompetensi Jabatan Pimpinan Tinggi atau JPT

Ilustrasi ASN (Foto: Setkab.go.id)

Lampiran Gambar

Ilustrasi ASN (Foto: Setkab.go.id)

Padangkita.com - Mulai Juli ini Pemerintah Kota (Pemko) Padang mulai menerapkan abensi online kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pegawai di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada.

kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Padang Didi Aryadi mengatakan untuk mendukung absensi online tersebut dibutuhkan jaringan internet yang baik dan mumpuni. Menurutnya, jika internet lancar maka absensi akan berjalan lancar pula, pun demikian sebaliknya.

"Kalau lancar jaringaan, tidak soal. Tapi jika jaringan lambat dan ada masalah lainnya kita (kominfo) yang jadi sorotan," katanya kepada wartawan.

Dia menjelaskan, sistem absensi elektronik melalui sidik jari yang diterapkan ini jauh lebih baik, ketimbang sistem manual.

"Tujuanya absensi online ini untuk meningkatkan kedisiplinan kehadiran ASN di Pemko Padang. Selain itu, datanya lebih akurat dan objektif," jelasnya Didi seperti dilansir dari humas pemko, Sabtu (08/07/2017).

Dia juga meminta kepada ASN di Kominfo untuk mempunyai jiwa yang sabar untuk menghadapinya persoalan yang terjadi di lapangan.

Mengaplikasikan presensi (kehadiran), mengacu pada Peraturan Pemerintah No 53 Tahun 2010, penerapan disiplin pegawai sesuai peraturan. Sanksi yang akan diberikan, sesuai dengan peraturan yang berlaku seperti penundaan naik pangkat, pemotongan tunjangan hingga pemecatan, sesuai pula dengan tingkat kesalahannya.

Sejalan dengan itu juga akan diterapkan Sasaran Kerja Pegawai (SKP) online, hal ini juga tugas dari ASN Kominfo, Sasaran Kerja Pegawai (SKP). Adanya SKP ini dapat diketahui sampai dimana pencapaian kinerja masing-masing pegawai.

SKP memuat kegiatan tugas pokok jabatan ASN, serta target yang harus dicapai dalam kurun waktu penilaian. Penilaian SKP dilakukan dengan membandingkan realisasi kerja dengan target yang telah ditetapkan berdasarkan aspek kualitas, kuantitas, waktu, dan biaya.

Tag:

Baca Juga

Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu
Forkopimda Padang Rumuskan Sanksi Pelaku Tawuran, Kapolresta Usul Pendidikan Semimiliter
Forkopimda Padang Rumuskan Sanksi Pelaku Tawuran, Kapolresta Usul Pendidikan Semimiliter
Sejarah Balai Kota Padang dari Masa ke Masa, dari Kawasan Muaro ke Aie Pacah
Sejarah Balai Kota Padang dari Masa ke Masa, dari Kawasan Muaro ke Aie Pacah
Simulasi Evakuasi Bencana Minimal 1 Kali Setahun, Kogami Dorong Terbitnya Perwako
Simulasi Evakuasi Bencana Minimal 1 Kali Setahun, Kogami Dorong Terbitnya Perwako