Kondisi Indadari Lemas
Saat itu, kondisi Indadari masih lemas usai diruqyah, sehingga Andre dan keluarga berusaha ingin menemukan buhulnya, sambil berdoa.
“Alhamdulillah pas ketika kami cangkul ditempat yang jinnya bilang. ketemulah buhulnya. Kain kaffan nya pun seperti masih baru. Bentuknya kayak bayi dikasih mata dan dibolongin (pocong) dan isinya kayak tanah kuburan,” ungkapnya, dilansir dari PojokSatu.
Andre mengunggah video saat buhul itu digali dan menuliskan
“Mohon maaf kami share karna masih saja ada yang masih mengelak dengan tidak percaya adanya sihir. saya doakan keluarga kalian dihindari dari orang-orang jahat. Aamiin,” jelasnya.
Sementara, begitu tahu buhul ditemukan, ternyata Indadari tidak dendam. Dia masih berusaha memaafkan.
Namun, keluarga masih emosi, penyakit misterius Indadari itu membuat kondisinya sangat memprihatinkan.
“Dan buat yang nyihir keluarga kami semoga kalian cepat mati. Karena kalian jahat sekali dan kalian itu pengecut beraninya main santet. Tiga tahun lebih keluarga kami dibuat susah sama kalian. Kami ada Allah. Enggak akan menang sihir lawan Qur’an dan Allah sebaik-baik pelindung kami. Allah kuasa,Allah sebaik-baik penjaga kami,” paparnya.
Andre menjelaskan, sihir yang menyerang Indadari telah membuat tubuhnya biru-biru dan seperti disiksa tiap hari. Darah keluar terus menerus dari mulut.
Baca juga: Sering Kali Muntah Darah Saat Berdakwah, Indadari Mengaku Sedang Dirasuki Jin Pengganggu
“Seharusnya si tukang sihir itu malu. Udah badannya @indadari dibuat pada biru-biru. Tiap hari kayak disiksa terus, keluar darah dari mulut terus-terusan. Dan mau dibuat mati. Masih aja mau maafkan si tukang sihir yang jahat itu. Kalau saya pribadi memang punya sifat jelek, kalau ada yang nyakitin saya tidak mudah memaafkan orang itu (jangan dicontoh) butuh waktu yang lama. saya punya sifat pendendam. Jelek sekali,” tuturnya.
“Maafkan ya. Emosional sekali saya ini. Tapi saya ga pernah mukul ataupun berkata-kata kasar sama pasangan ataupun anak-anak. Jangan dicontoh yang jelek-jelekk. Maafkan masih susah menerima nasehat. Butuh tenang dulu” tutup Andre. [*/win]