Padangkita.com - Via Vallen seringkali disebut sebagai salah satu pedangdut yang cukup berpengaruh. Wanita cantik ini kerap kali membawakan sejumlah lagu yang diterima laris di pasaran.
Namun baru-baru ini dirinya di menuai cibiran miring dari warganet. Lantaran dianggap menjiplak karya salah satu Idol K-pop.
Semenjak itu dirinya nampak berhati-hati untuk membagikan sejumlah hal di akun Instagram pribadinya.
Pada minggu 1 November lalu, pedangdut Via Vallen membagikan potret dirinya saat sedang makan nasi goreng. Lengkap dengan protokol kesehatan berupa masker dirinya nampak berpose menghadap kamera.
“Nasi goreng pinggir jalan tetap paling enak,” ujarnya.
Sejak foto tersebut dibagikan, kini telah disukai lebih dari 119 ribu orang. Serta postingan tersebut juga telah dikomentari sebanyak 897 komentar.
Akan tetapi ada satu komentar menarik yang dibutuhkan oleh salah seorang warganet. Pemilik akun Instagram @jhoennot***, seolah hendak menyindir salah satu selebgram yang beberapa waktu ini sempat viral.
“Olang kaya nongklongnya di mall Mbak,” tulisnya.
Lucunya Via Vallen justru membalas komentar ini dengan hal yang tak kalah kocaknya. Dirinya malah mengaku sebagai salah satu orang kategori tidak mampu atau bukan orang kaya seperti yang disebutkan netizen itu.
“Aduh tercium tidak mampu,” balas Via Vallen dengan menambahkan emoticon tertawa.
Melihat balasan daripada Via Vallen ini sendiri, banyak warganet yang nampak memuji pedangdut yang satu ini.
Terlebih dirinya merupakan salah satu pedangdut dengan bayaran yang cukup tinggi.
Baca juga: Bak Cinderella, Wanita Ini Pelihara Tikus Got di Rumahnya
Namun malah menyebut dirinya salah satu sosok yang tidak mampu. Serta ia juga tidak berusaha untuk pamer kekayaan dengan hanya makan di tempat mewah seperti yang pernah dilakukan Denise Chariesta.