Sederet Seleb yang Jadi Ayah di Tahun 2020

Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: sederet selebriti pria yang pertama kali menjadi seorang ayah di tahun 2020.

Seleb tampan jadi ayah di tahun 2020. [Foto.Ist]

Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: sederet selebriti pria yang pertama kali menjadi seorang ayah di tahun 2020.

Padangkita.com- Menjadi orangtua merupakan sebuah pengalaman tak terlupakan bagi semua orang. Apalagi bagi seorang pria ketika menyandang status sebagai seorang ayah.

Kehadiran buah hati tercinta merupakan sebuah hal yang telah lama mereka nantikan. Maka terkadang mereka tak sungkan membagikan sejumlah pengalaman baru bersama sang buah hati di setiap kesempatan.

Baca juga: Tak Hanya Sekali, Artis Ini Berulangkali Pindah Agama

Mengutip berbagai sumber, inilah sederet selebriti pria yang pertama kali menjadi seorang ayah di tahun 2020.

Jeje Govinda

Lampiran Gambar

Dari pernikahan Jeje Govinda dan sang istri Syahnaz Sadiqah dirinya dikaruniai dua anak kembar. Bayi menggemaskan tersebut kemudian diberi nama Zain dan Zunaira.

Jeje Govinda resmi menyandang status sebagai seorang ayah pada awal tahun 2020.

Dimas Aditya

Lampiran Gambar

Pernikahan Dimas Aditya dan Tika bravani juga semakin lengkap dengan adanya buah hati keduanya.

Dimas Aditya menyandang status sebagai seorang ayah setelah kelahiran bayi laki-lakinya pada 6 Februari 2020 lalu. Bayi lucu tersebut kemudian diberi nama oleh orangtuanya yakni Mahandika Jusuf.

Cassanova Alfonso

Lampiran Gambar

Kebahagian tak terkira juga menghampiri pasangan Rianti Cartwright dan sang suami Cassanova Alfonso. Kedua pasangan ini telah menanti kelahiran anak pertamanya hampir 10 tahun lamanya.

Penantian tersebut berbuah manis setelah Cassanova menantikan kelahiran anak pertamanya di tanggal 25 Juli 2020 lalu. Bayi cantik keduanya ini kemudian diberi nama Cara Rose Kanaya Nainggolan.

Roger Danuarta

Lampiran Gambar

Roger Danuarta juga telah menjadi seorang ayah atas bayi tampan yang dilahirkan sang istri.

Cut Ratu Meyriska melahirkan seorang bayi laki-laki pada 17 Juli 2020 lalu yang diberi nama Shaquille Kaili Danuarta.

Bahkan Roger Danuarta tak bisa menyembunyikan raut kegembiraannya ketika menggendong sang putra untuk pertama kali.

Rezky Aditya

Lampiran Gambar

Pada 28 Agustus lalu Rezky Aditya jika telah menjadi seorang ayah.

Suami Citra Kirana ini juga seringkali membagikan berbagai momen kebersamaannya dengan sang buah hati yang diberi nama Keene Atharrazka Adhitya.

Ammar Zoni

Lampiran Gambar

Kebahagiaan Ammar Zoni semakin lengkap dengan lahirnya anak yang diberi nama  Air Rumi Akbar 1453.

Sebelumnya Ammar Zoni dan sang istri sempat kehilangan buah cintanya.

Jonas Rivanno

Lampiran Gambar

Penantian Jonas Rivanno untuk menyandang status sebagai seorang ayah akhirnya lengkap sudah.

Setelah 7 tahun lebih akhirnya sang istri melahirkan anak pertamanya pada Jumat 25 Desember lalu.

Tegar Septian

Lampiran Gambar

Di usianya yang masih menginjak 19 tahun Tegar Septian telah menjadi seorang ayah. Mantan penyanyi cilik ini menikahi Sarah yang kemudian melahirkan putra pertamanya pada 26 oktober lalu. [*/Nlm]


Baca berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Kelompok Suporter Semen Padang FC Gelar Nonbar Derby Andalas, Ini Lokasinya
Kelompok Suporter Semen Padang FC Gelar Nonbar Derby Andalas, Ini Lokasinya
Ammar Zoni Artis Berdarah Minang Ditangkap Polisi lagi Terkait Kasus Narkoba
Ammar Zoni Artis Berdarah Minang Ditangkap Polisi lagi Terkait Kasus Narkoba
Berita artis, gosip artis dan gosip terbaru: Anggita Sari
Sempat Takut Di-'bully' Usai Lepas Hijab, Anggita Sari Justru Dapat Respon Tak Terduga dari Netizen
Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: Ayu Ting Ting makan tempe
Akui Pertama Kali Makan Tempe, Ayu Ting Ting Dinyinyirin Netizen
Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: Engku Emran
Engku Emran Resmi Nikahi Noor Nabila, Sang Anak Jadi Sorotan Netizen
Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: Aurel Hermansyah
Belum Resmi Nikah, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Justru Kunjungi Doker Kandungan, Ada Apa?