Satgas Covid-19 Sumbar Ingatkan Soal Peningkatan Kasus Covid-19 yang Mengkhawatirkan, Berikut Fakta-faktanya

Padang, Padangkita.com - Jubir Satgas Covid-19 Sumatra Barat (Sumbar) Jasman Rizal menyebutkan bahwa Varian Delta sudah masuk Sumbar.

Jasman Rizal, Jubir Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar. [Foto: Ist]

Berita Sumbar hari ini dan berita Corona Sumbar: Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar mengingatkan agar lebih serius tangani Covid-19.

Padang, Padangkita.com – Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Sumatra Barat (Sumbar) mengingatkan semua kabupaten/kota untuk lebih serius bekerja menekan laju penyebaran Covid-19.

Pasalnya, catatan dan evaluasi dari Satgas, secara keseluruhan di Sumbar kasus Covid-19 terjadi peningkatan.

“Ini perlu perhatian serius semua satgas kabupaten dan kota. Kecenderungan kasus meningkat akan semakin mengkhawatirkan, karena pengawasan terhadap orang datang di Bandara serta perbatasan sudah longgar,” ingat Juru Bicara Satgas Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal, Minggu (4/4/2021).

Apa lagi, lanjut dia, penerapan protokol kesehatan yang mengacu kepada Perda Provinsi No. 6/2020 tentang Adaptasi Kebiasaan Baru juga sangat longgar.

Baca juga: Update Zonasi Covid-19 Sumbar: Kasus Nasional Menurun, Sumbar Malah Meningkat, 11 Daerah Zona Oranye

Berdasarkan evaluasi Satgas, berikut fakta-fakta tentang perkembangan dan penanganan Covid-19 di Sumbar:

  • Provinsi Sumatra Barat masih berada pada zona otanye (risiko rendah) dengan skor IKM 2,36/kasus meningkat.
  • Positivity Rate (PR) 7,79 (Standard WHO 5,0), meningkat dari minggu sebelumnya, 7,59. Namun secara nasional, PR Sumbar termasuk sangat rendah (meningkat).
  • Sampai minggu ke-55, warga Sumbar yang telah terinfeksi Covid-19 sebanyak 32.098 orang.
  • Recovery Rate (RR) atau tingkat kesembuhan 93,83%, atau sembuh sebanyak 30.119 dari 32.098 orang yang terinfeksi. Merupakan capaian kesembuhan tertinggi secara nasional.
  • Meninggal dunia akibat Covid-19 sebanyak 690 orang dari 32.098 yang terinfeksi (2,15%) (meningkat).
  • Kasus aktif sebanyak 1.289 orang (4,02%) dari 32.098 orang (meningkat).
  • Rawat di RS rujukan sebanyak 292 orang (0,91%) (meningkat).
  • Isolasi mandiri sebanyak 950 orang (2,96%) (meningkat).
  • Isolasi dikarantina Kabupaten/Kota sebanyak 47 orang (0,15%) (meningkat).
  • Tingkat hunian rumah sakit (ruangan khusus rujukan pasien Covid-19) adalah 24,01% (meningkat). [*/pkt]


Baca berita Sumbar hari ini dan berita Corona Sumbar hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Bukan Padang, Medan Apalagi Palembang, Ternyata Ini Kota Terbaik dalam Penanganan Covid di Sumatra 
Bukan Padang, Medan Apalagi Palembang, Ternyata Ini Kota Terbaik dalam Penanganan Covid di Sumatra 
Andre Rosiade Dorong lagi Rapat Gabungan DPR soal 3,2 Juta Dosis Vaksin Gotong Royong
Andre Rosiade Dorong lagi Rapat Gabungan DPR soal 3,2 Juta Dosis Vaksin Gotong Royong
Cegah Covid-19 Melonjak lagi, Puan Kembali Ingatkan Tingkatkan Cakupan Booster
Cegah Covid-19 Melonjak lagi, Puan Kembali Ingatkan Tingkatkan Cakupan Booster
Relawan Vaksin Covid-19 meninggal
32 Ribu Nakes di Sumbar Bakal Dapat Vaksin Dosis Keempat
Puan Maharani Dukung Ibu-ibu yang beri Anak ASI Ekslusif Meskipun Positif Covid
Puan Maharani Dukung Ibu-ibu yang beri Anak ASI Ekslusif Meskipun Positif Covid