Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang

Padang, Padangkita.com - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang bersama Kasi Trantib Kecamatan Padang Utara menertibkan sebanyak 13 orang pelajar yang bolos sekolah.

Mereka didapati sedang asyik duduk-duduk di dalam warung pada saat jam pelajaran berlangsung.

Kepala Bidang Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat (Tibumtranmas) Satpol PP Kota Padang Rozaldi Rosman mengatakan, penertiban tersebut dilakukan di kawasan Lolong Belanti, Kecamatan Padang Utara.

"Kami menerima informasi dari warga bahwa ada pelajar yang bolos sekolah dan berkeliaran di warung. Setelah kami konfirmasi, ternyata benar," kata Rozaldi, pada Jumat (10/11/2023).

Ia menjelaskan, dari 13 pelajar yang ditertibkan, satu orang di antaranya merupakan pelajar SMP. Mereka kedapatan duduk-duduk sambil menghisap rokok dan bermain domino.

"Para pelajar tersebut kemudian kami bawa ke Mako Satpol PP Kota Padang untuk didata dan diberikan pembinaan," ujar Rozaldi.

Rozaldi menegaskan, pihaknya akan terus melakukan patroli dan razia rutin terhadap pelajar yang bolos sekolah.

Hal ini dilakukan untuk menjaga ketertiban umum dan ketentraman masyarakat, serta mencegah aksi tawuran pelajar yang mulai marak terjadi akhir-akhir ini.

Baca Juga: Seorang Pelajar SMK Diamankan Satpol PP Usai Terlibat Tawuran

"Kami juga mengimbau kepada para pelajar untuk tidak bolos sekolah. Pelajar harus fokus belajar dan mempersiapkan diri untuk masa depan," kata Rozaldi. [*/hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Hendri Septa Pamit Kepada Satpol PP Padang: Terima Kasih Atas Dedikasi dan Kerja Samanya
Hendri Septa Pamit Kepada Satpol PP Padang: Terima Kasih Atas Dedikasi dan Kerja Samanya
Dedikasi Tinggi, Wako Padang Apresiasi Kinerja Satpol PP, Damkar dan BPBD
Dedikasi Tinggi, Wako Padang Apresiasi Kinerja Satpol PP, Damkar dan BPBD
Lima Wanita Diamankan Satpol PP Padang Saat Nongkrong Larut Malam
Lima Wanita Diamankan Satpol PP Padang Saat Nongkrong Larut Malam
Penertiban Kembali Dilakukan di Pasar Raya Padang, Petugas Hadapi Perlawanan Pedagang
Penertiban Kembali Dilakukan di Pasar Raya Padang, Petugas Hadapi Perlawanan Pedagang
Penertiban PKL Pasar Raya Padang Berujung Ricuh, Petugas Diserang
Penertiban PKL Pasar Raya Padang Berujung Ricuh, Petugas Diserang
Razia Bulan Ramadan: Satpol PP Padang Amankan Tuak dari Kedai Kopi
Razia Bulan Ramadan: Satpol PP Padang Amankan Tuak dari Kedai Kopi