Sandiaga Uno Resmikan Gedung Youth Center, Padang Bakal Jadi Tuan Rumah Event Kelas Dunia

Sandiaga Uno Resmikan Gedung Youth Center, Padang Bakal Jadi Tuan Rumah Event Kelas Dunia

Menparekraf RI, Sandiaga Salahuddin Uno (tengah pakai baju biru) saat meresmikan Gedung Bagindo Aziz Chan Youth Center, Jumat (16/9/2022). [Foto: Fakhru]

Padang, Padangkita.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno meresmikan Gedung Bagindo Aziz Chan Youth Center, Padang, Jumat (16/9/2022).

"Sebetulnya, Youh Center ini sebuah konsep yang sudah lama dikembangkan. Di Jakarta, ada gelanggang remaja. Bukan hanya untuk olahraga, tetapi untuk kreativitas kegiatan seni dan budaya," ujarnya saat diwawancarai sejumlah wartawan usai peresmian gedung tersebut.

"Tetapi, dengan (adanya Gedung) Bagindo Aziz Chan Youth Center ini, kita masukkan unsur-unsur ekonomi digital. Jadi, ada video editing, karena konten-konten ternyata menopang 60 persen lebih peningkatan omset daripada UMKM-UMKM kita," imbuhnya.

Dia berharap, gedung ini bisa menjadi tempat belajar bagi anak-anak muda untuk menciptakan animasi. Karena, kata dia, pengembangan ekonomi kreatif bisa mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

"Saya berharap ini menjadi titik awal dari Padang sebagai center bagi kemajuan bangsa kita," sebut Sandiaga.

Pada kesempatan itu, dia juga menyampaikan, Kota Padang adalah tuan rumah kegiatan World Islamic Entrepreneur Submit yang rencananya digelar tahun depan.

"Hari ini, World Islamic Entrepreneur Submit Padang saya nyatakan persiapannya dimulai," sebutnya.

Dia berharap acara tersebut bisa digelar salah satunya di Gedung Youth Center ini. Menurutnya, pada acara itu nantinya mengundang delapan kepala negara di Padang.

Baca Juga: Jamin Mutu dan Kontinuitas Pasokan, Semen Padang: Pekanbaru Pasar Utama Kami

"Kita harapkan World Islamic Entrepreneur Submit tahun depan akan menjadi ikon dan bisa menjadi event tahunan, dan kita harapkan bisa sejajar dengan event nice lainnya di Indonesia. Jadi, selain Bali, Padang bisa menawarkan sebuah event kelas dunia," ungkap Sandiaga. [fru]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Wisatawan Melonjak Selama Libur Nataru, Menparekraf Tekankan Ini ke Pengelola Destinasi
Wisatawan Melonjak Selama Libur Nataru, Menparekraf Tekankan Ini ke Pengelola Destinasi
Soft Opening Museum Islam Nusantara, Kenapa Mirip Rumah Gadang Minangkabau?
Soft Opening Museum Islam Nusantara, Kenapa Mirip Rumah Gadang Minangkabau?
HKI WIES Dihibahkan ke Pemprov Sumbar, Sandiaga: Selamanya WIES Diadakan di Padang
HKI WIES Dihibahkan ke Pemprov Sumbar, Sandiaga: Selamanya WIES Diadakan di Padang
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu