MUI Kritik Usulan Menag Soal Doa Semua Agama

Berita Jakarta hari ini: Kementerian Agama menerbitkan edaran terkait Panduan Ibadah Ramadan dan Idul Fitri 1442 hijriyah atau 2021 masehi.

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas

Jakarta, Padangkita.com - Usul Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas soal setiap acara yang berlangsung di Kementerian Agama diisi doa dari semua agama mendapat kritik dari wakil ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Wakil Ketua MUI Anwar Abbas mengatakan doa dalam sebuah acara bergantung pada konteksnya. Misalnya, jika berada di daerah yang mayoritasnya agama hindu, maka doa itu bisa dipimpin umat agama Hindu.

Jika misalnya di NTT mayoritasnya Katolik atau Kristen akan berlaku sama. Maka itu, agama lain dipersilakan menyesuaikan diri dan berdoa sesuai ajaran agama masing-masing.

"Seperti itulah kita menegakkan dan menghormati demokrasi dan toleransi. Jadi pelaksanaan dan implementasi kata toleransi itu tidak harus seperti yang dikatakan menteri agama tersebut," kata Anwar dalam keterangan tertulis, Selasa (6/4/2021).

Dia pun meminta jangan sampai mencampuradukkan semua agama menjadi satu.

"Persatuan dan kesatuan itu tidak harus diwujudkan dengan menampilkan ajaran-ajaran agama yang ada. Dan persatuan serta kesatuan kita tidak akan terusik oleh adanya perbedaan diantara kita. Karena kita sebagai bangsa sudah punya sikap dan pandangan yang kuat yaitu Bhinneka Tunggal Ika," tutur Anwar.

Dia juga mengingatkan, dalam Pancasila dan UUD 1945, agama apapun diminta untuk menjadi orang baik sesuai ajarannya masing-masing.

Sebelumnya, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meminta setiap acara yang berlangsung di Kementerian Agama turut memberikan kesempatan kepada agama lain dalam mengisi doa dan tidak hanya doa untuk agama Islam saja.

Pernyataan itu disampaikan Yaqut saat membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kementerian Agama secara daring dan luring yang berlangsung mulai Senin (5/4/2021) hingga Rabu lusa.

Baca Juga: Pelajar Islam Kota Padang Minta SKB 3 Menteri Soal Seragam dan Atribut di Sekolah Direvisi, Ini Pernyataan Sikap Mereka

"Pagi hari ini saya senang Rakernas dimulai dengan pembacaan ayat suci Alquran. Ini memberikan pencerahan sekaligus penyegaran untuk kita semua. Tapi akan lebih indah kalau doanya diberikan kesempatan semua agama untuk memberikan doa," kata Yaqut, Senin (6/4/2021). [*/abe]


Baca berita Jakarta hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Ketua DPD RI Ajak MUI Gabung Dewan Presidium Konstitusi, Sambangi MPR 10 November
Ketua DPD RI Ajak MUI Gabung Dewan Presidium Konstitusi, Sambangi MPR 10 November
MUI Tolak Usul Kepala BNPT soal Rencana Pemerintah Kontrol Rumah Ibadah
MUI Tolak Usul Kepala BNPT soal Rencana Pemerintah Kontrol Rumah Ibadah
Heboh soal Beredarnya ‘Wine Halal’, MUI: Produk Nabidz Haram!
Heboh soal Beredarnya ‘Wine Halal’, MUI: Produk Nabidz Haram!
MUI Kecam Pembakaran Al-Quran di Swedia, Prof. Sudarnoto: Memalukan dan Tidak Beradab
MUI Kecam Pembakaran Al-Quran di Swedia, Prof. Sudarnoto: Memalukan dan Tidak Beradab
Penjelasan MUI Soal Sertifikat Halal Kemenag Lebih Murah, Mahal Mana?
Penjelasan MUI Soal Sertifikat Halal Kemenag Lebih Murah, Mahal Mana?
MUI Kritik Pemerintah yang Cabut HET Minyak Goreng Kemasan 
MUI Kritik Pemerintah yang Cabut HET Minyak Goreng Kemasan