Berita artis terbaru: Lady Gaga mengaku setiap hari selalu ingin bunuh diri lantaran tertekan dengan popularitas yang ia miliki.
Padangkita.com - Menjadi terkenal dan miliki banyak penggemar tak menjamin seseorang akan terus bahagia. Hal ini pula yang sepertinya dirasakan oleh penyanyi internasional Lady Gaga.
Belum lama ini, penyanyi yang dikenal dengan gayanya yang nyentrik ini memberi pengakuan yang sukses membuat publik tercengang.
Pasalnya, perempuan kelahiran 28 Maret 1986 ini ini mengaku setiap hari selalu berpikir untuk bunuh diri.
Dilansir dari Marie Claire pada Jumat (25/9.2020), pelantun Stupid Love ini mengungkap miliki masalah pada kesehatan mentalnya belakangan ini.
Meski miliki popularitas dan penggemar yang banyak, hal itu justru membuat dirinya lelah.
Lebih lanjut, penyanyi yang kini merambah ke dunia akting itu mengaku bahwa popularitas tinggi yang dimilikinya menjadi hal yang paling dirinya benci.
Saking tertekannya, Gaga mengaku selama ini tidak memperoleh ketenangan batin dari aktivitasnya di industri hiburan.
"Musuh terbesarku adalah Lady Gaga. Jika aku belanja di toko dan seseorang datang kemudian mendekatiku dan meletakkan ponsel di depan wajahnya untuk mengambil foto, aku merasa sangat panik. Seluruh tubuhku kesakitan karena aku merasa sangat takut," ujar Gaga
"Aku merasa sebagai sebuah obyek, bukan seorang manusia. Aku benci menjadi terkenal, aku benci menjadi bintang, aku merasa lelah," lanjutnya.
Baca juga: Masuki Usia 42 Tahun, Ha Ji Won Gak Mau Dijodohkan, Mau Jomblo Seumur Hidup?
Belakangan ini, Lady Gaga memang menjadi lebih terbuka mengenai kondisi kesehatan mentalnya.
Pemenang Oscar itu bahkan, mengaku membenci piano yang sudah menemani kariernya selama bertahun-tahun. Hal itu lantaran dirinya berpikir ketenaran yang ia dapatkan berawal dari piano tersebut.