Doni Monardo Kenalkan 4 Sehat 5 Sempurna Versi Terkini dalam Hadapi Covid-19

Laboratorium Pemerintah Pasang Tarif Swab

Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo. [Foto: BNPB]

Jakarta, Padangkita.com - Kepala Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengenalkan slogan 4 Sehat 5 Sempurna versi terkini dalam menghadapi serangan Coronavirus Disease 19 (Covid-19).

Doni Monardo menyebut slogan tersebut didefinisikan sebagai upaya mencegah Covid-19 di tengah masyarakat.

Ia menjelaskan, slogan 4 Sehat 5 Sempurna yang diadopsinya tersebut diciptakan tahun 1950-an oleh Prof. Poorwo Soedarmo berisikan lima kelompok makanan, yakni makanan pokok, lauk-pauk, sayur-sayuran, buah-buahan dan susu.

Tujuan diciptakannya slogan tersebut agar masyarakat dapat mengingat asupan yang dibutuhkan tubuh manusia dengan mudah.

Poorwo Soedarmo sendiri, kata Doni, dikenal sebagai Bapak Gizi Indonesia merupakan sosok pertama yang memperkenalkan, merintis dan mengembangkan pengetahuan tentang gizi dan ketenagaan gizi di Indonesia.

Empat Sehat versi Doni tersebut adalah menggunakan masker, menjaga jarak fisik dan sosial, rajin mencuci tangan dengan sabun dan berolahraga, tidur teratur dan cukup, serta tidak panik.

“Satu pesan yang membuat sempurna yaitu makanan yang bernutrisi,” kata Doni dalam keterangan tertulisnya, Rabu (27/5/2020).

Baca juga: Antisipasi Arus Balik, Polri Perpanjang Operasi Ketupat Hingga 7 Juni

Doni menegaskan manusia tidak akan bisa menang melawan Covid-19, untuknya 4 Sehat 5 Sempurna yang dikenalkannya adalah jalan untuk melindung diri.

“Tidak ada manusia, negara yang bisa mengalahkan Covid, yang ada adalah beradaptasi,” ujarnya.

Ia berharap masyarakat Indonesia dapat dengan mudah mengingat dan mengimplementasikan slogan versi terbaru itu.

Dia menilai, slogan '4 Sehat’ yang mampu diimplementasikan oleh setiap individu ini bertujuan untuk meningkatkan imunitas.

“Baru kemudian didukung dengan gizi,” katanya. [try]


Baca berita terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Padang, Padangkita.com - Capaian Vaksinasi Covid-19 di Kota Padang hingga awal 2022 sudah mendekati angka 80 persen, yaitu 79 persen.
Capaian Vaksinasi Tembus 79 Persen, Hendri Septa Sebut Kegiatan Masyarakat di Padang Sudah Mulai Normal
Painan, Padangkita.com - Capaian vaksinasi Covid-19 di Nagari Rawang Gunung Malelo, Kecamatan Sutera, Pessel kini tembus 80 persen.
Berkat Door to Door, Capaian Vaksinasi di Nagari Rawang Gunung Malelo Kini Tembus 80 Persen
Painan, Padangkita.com - Capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) masih jauh dari target.
Capaian Vaksinasi Covid-19 di Pessel Kini Masih 57,5 Persen
Padang, Padangkita.com - Dinkes Kota Padang akan mensurvei sejumlah sekolah untuk memastikan keberlangsungan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).
Dinkes Padang Akan Survei Sejumlah Sekolah untuk Pastikan Keberlangsungan Pembelajaran Tatap Muka
Pariaman, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman telah merilis nama-nama warga yang belum divaksin sama sekali hingga saat ini.
Rilis Nama Warga yang Belum Divaksin, Wako Genius Umar Minta Camat Telusuri hingga ke Desa dan Dusun