Dinilai Mencapai Target, Kota Padang akan Mendapatkan Tambahan 30 Ribu Dosis Vaksin

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Pemerintah akan menambah 30 ribu dosis vaksin untuk Padang karena dinilai mencapai target

Salah seorang Jurnalis di Padang, Rus Akbar saat mengikuti suntik vaksin kedua di Palanta Wali Kota Padang, Rabu (24/3/2021). [Foto: Muhammad Aidil]

Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: pemerintah akan kembali menambah 30.000 dosis vaksin untuk Kota Padang karena dinilai mencapai target

Padang, Padangkita.com- Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Padang, Hendri Septa mengatakan, ketersediaan vaksin Sinovac saat ini hanya mencapai 2.000 vaksin, dari 32.000 dosis vaksin yang masuk ke Kota Padang.

“Dari jumlah 32 ribu tersebut, 10 ribu untuk tenaga medis dan kesehatan,” kata Hendri usai pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tahap dua terhadap awak media, Rabu (24/3/2021).

Selanjutnya, 17 ribu untuk pelayan masyarakat seperti TNI, Polri, ASN dan lain-lain termasuk umum, serta tiga ribuan warga lanjut usia (lansia).

Pria yang juga menjabat sebagai Ketua DPD PAN Kota Padang tersebut mengatakan, pemerintah akan kembali menambah 30.000 dosis vaksin untuk Kota Padang karena dinilai mencapai target.

Dalam vaksinasi tahap kedua ini, tercatat lebih dari 200 jurnalis yang divaksin. Kegiatan tersebut diinisiasi oleh Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Sumbar.

"Seharusnya vaksinasi ini dilakukan secara mandiri di Puskesmas yang ditunjuk, namun kita sengaja menggelar kegiatan ini agar semua jurnalis divaksin kedua tepat waktu,” kata Ketua IJTI Sumbar, John Nedy Kambang.

Baca juga: Vaksin AstraZeneca Diprioritaskan untuk Wilayah dengan Potensi Penularan Tertinggi, Berikut 7 Provinsi yang Dapat Pasokan

Selain itu, pada vaksinasi tahap kedua ini juga terbuka kesempatan bagi jurnalis yang belum mendapatkan vaksin pada Rabu (10/3/2021) lalu, [rna]

Baca berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu
Forkopimda Padang Rumuskan Sanksi Pelaku Tawuran, Kapolresta Usul Pendidikan Semimiliter
Forkopimda Padang Rumuskan Sanksi Pelaku Tawuran, Kapolresta Usul Pendidikan Semimiliter
Sejarah Balai Kota Padang dari Masa ke Masa, dari Kawasan Muaro ke Aie Pacah
Sejarah Balai Kota Padang dari Masa ke Masa, dari Kawasan Muaro ke Aie Pacah
Simulasi Evakuasi Bencana Minimal 1 Kali Setahun, Kogami Dorong Terbitnya Perwako
Simulasi Evakuasi Bencana Minimal 1 Kali Setahun, Kogami Dorong Terbitnya Perwako