Bupati Limapuluh Kota Minta Maaf soal Gaduh Murid SD Berperilaku Tak Pantas ke Guru

Bupati Limapuluh Kota Minta Maaf soal Gaduh Murid SD Berperilaku Tak Pantas ke Guru

Murid SDN 07 Sariak Laweh, Akabiluru, Limapuluh Kota yang berperilaku tak pantas dan berkata kotor meminta maaf kepada gurunya. [Foto: Dok. Diskominfo Limapuluh Kota]

Sarilamak, Padangkita.com - Kegaduhan yang ditimbulkan di media sosial terkait video seorang murid SD yang berperilaku tak pantas dan mengeluarkan kata-kata kotor kepada gurunya hingga menendang pintu kelas, menuai berbagai respons dari masyarakat.

Video viral berdurasi 34 detik yang direkam pada Senin (17/7/2023), di SDN 07 Sariak Laweh, Kecamatan Akabiluru, Limapuluh Kota, memperlihatkan  seorang murid Sekolah Dasar (SD) berkata-kata kotor kepada sang guru perempuan.

Tidak hanya itu, anak SD laki-laki tersebut juga telihat mengejar, memukul dan menendang pintu sekolah sambil membentak sang guru. Atas kejadian tersebut, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbus) Limapuluh Kota telah melakukan mediasi pada 18 Juli 2023 antara siswa, guru, orang tua, pihak sekolah, wali nagari, pengawas, dan pihak Disdikbud.

Namun, dari hasil musyawarah tersebut tampak hanya sang guru, Fermini Wulansari yang disalahkan dan meminta maaf. Hal ini sontak menimbulkan pertanyaan dan rprihatin banyak kalangan, termasuk bagi Bupati Limapuluh Kota, Safaruddin Dt.Bandaro Rajo.

Dalam kondisi kesehatan kurang fit, Safaruddin menyampaikan kekecewaan atas kasus yang heboh dilerbincangkan di media sosial tersebut. Menurutnya, kasus ini bukan sepenuhnya kesalahan dari sang guru, tetapi sang siswa turut bersalah.

Selain itu, Bupati Safaruddin meminta seluruh pihak untuk tidak mengintervensi kasus ini, agar dapat diselesaikan secepatnya.

"Siang tadi, Kamis, (20/7/2023) saya memanggil, Kadis Dikbud, ketua PGRI, Pengawas Sekolah, Camat Akabiluru, Kepala Sekolah 07 Sariak Laweh, agar menuntaskan video yang viral anak melawan ke guru dan begitu juga vidio tentang guru minta maaf, karena semua tanpa sepengetahuan saya makanya saya panggil semua pihak yang berkepentingan agar menyelesaikan/mendudukkan masalah ini dengan tuntas, dengan menghadirkan seluruh pihak terkait," ungkapnya dalam keterangan tertulis, dikutip Jumat (21/7/2023).

Tidak hanya itu, Bupati Safaruddin juga meminta maaf kepada seluruh guru di Limapuluh Kota dan Indonesia, serta berjanji akan menuntaskan permasalahan tersebut secepatnya.

Berikut pernyataan tertulis permintaan maaf yang disampaikan Bupati Safaruddin Dt. Bandaro Rajo yang dirilis di situs resmi Pemkab Limapuluh Kota.

Maafkan Kami Bu Guru!

Halaman:

Baca Juga

Gubernur Mahyeldi Berharap Alek Bakajang Masuk Daftar KEN Kemenparekraf
Gubernur Mahyeldi Berharap Alek Bakajang Masuk Daftar KEN Kemenparekraf
Gubernur Mahyeldi Yakin Limapuluh Kota Bisa Jadi Pusat Perekonomian di Utara Sumbar
Gubernur Mahyeldi Yakin Limapuluh Kota Bisa Jadi Pusat Perekonomian di Utara Sumbar
Polres Limapuluh Kota Antisipasi Pungli dan Lonjakan Wisatawan di Liburan Lebaran
Polres Limapuluh Kota Antisipasi Pungli dan Lonjakan Wisatawan di Liburan Lebaran
Kanker Menggerogoti Tubuh Ruzil, 10 Kantong Darah dan Bantuan Dermawan Dirindukan
Kanker Menggerogoti Tubuh Ruzil, 10 Kantong Darah dan Bantuan Dermawan Dirindukan
Andre Rosiade: Massa Konser Prabowo-Gibran di Limapuluh Kota lebih Banyak dari Kampanye Anies
Andre Rosiade: Massa Konser Prabowo-Gibran di Limapuluh Kota lebih Banyak dari Kampanye Anies
Andre Rosiade Konsolidasi TKD, Simpul Relawan dan Milenial Prabowo-Gibran Limapuluh Kota - Payakumbuh
Andre Rosiade Konsolidasi TKD, Simpul Relawan dan Milenial Prabowo-Gibran Limapuluh Kota - Payakumbuh