Arteria Dahlan Sebut Yakinkan Orang Minang untuk Divaksin Itu Berat, Ini Alasannya

Painan, Padangkita.com - Arteria Dahlan menyebutkan bahwa meyakinkan orang Minang untuk divaksin itu sangat berat atau sulit.

Arteria Dahlan, Anggota DPR RI dari Fraksi PDIP. [Foto: Ist]

Painan, Padangkita.com - Anggota Daewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari Farkasi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Arteria Dahlan menyebutkan bahwa meyakinkan orang Minang untuk divaksin itu berat atau sangat sulit.

Hal itu disampaikan Arteria saat berkunjung ke Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) pada Kamis (21/10/2021).

"Meyakinkan orang Minang (untuk divaksin) itu berat, karena orangnya (orang Minang) terkenal cerdas, jadi butuh waktu untuk meyakinkannya," ujar Arteria.

Meskipun Demikian, Arteria menilai bahwa Pemkab dan Polres Pessel cukup berhasil meyakinkan masyarakat agar mau divaksin dengan segala upaya yang telah dilakukan, meskipun saat ini capaian vaksinasi baru 20 persen.

"Alhamdulillah, Pak Kapolres dan Bupati sudah mampu meyakinkan rakyat," ujarnya.

Arteria berharap, apa yang telah dilakukan Pemkab dan Polres Pessel saat ini bisa membuahkan hasil yang maksimal.

"Dengan saling mendukung (Bupati dan Kapolres) InsyaAllah target (vaksinasi) yang diberikan bisa tercapai dengan sempurna," ungkapnya.

Diketahui, berbagai upaya untuk mencapai Herd Immunity telah dilakukan Pemkab dan Polres Pessel, termasuk mengadakan pertemuan dan monev kegiatan lacak isolasi pencegahan Covid-19.

Baca juga: Baru 20 Persen, Arteria Dahlan Apresiasi Upaya Pemkab dan Polres Pessel Capai Herd Immunity

Lalu, Gebyar Vaksinasi juga terus digencarkan dan disosialisasikan di berbagai wilayah di daerah itu, termasuk ke lembaga pendidikan dan lainnya. [*/zfk]

Baca Juga

Survei LSI Ungkap 50,5% Orang Minang Pilih Prabowo, Andre Rosiade: Alhamdulillah
Survei LSI Ungkap 50,5% Orang Minang Pilih Prabowo, Andre Rosiade: Alhamdulillah
Ingatkan Pentingnya Revisi UU Desa, Arteria Dukung Masa Jabatan Kades 9 Tahun
Ingatkan Pentingnya Revisi UU Desa, Arteria Dukung Masa Jabatan Kades 9 Tahun
Andre Rosiade Apresiasi Kimia Farma Gencarkan Vaksinasi Covid-19 di Daerah 3T
Andre Rosiade Apresiasi Kimia Farma Gencarkan Vaksinasi Covid-19 di Daerah 3T
Presiden Jokowi: Selamat Berpuasa dan Boleh Mudik Lebaran, tapi Lengkapi Vaksin dan Booster Covid-19
Presiden Jokowi: Selamat Berpuasa dan Boleh Mudik Lebaran, tapi Lengkapi Vaksin dan Booster Covid-19
Ini 33 Calon Pimpinan OJK yang Lolos Seleksi Tahap 2, Beberapa di Antaranya Orang Minang  
Ini 33 Calon Pimpinan OJK yang Lolos Seleksi Tahap 2, Beberapa di Antaranya Orang Minang  
2.426 Pelajar Kabupaten Agam Telah Divaksin Dosis Pertama 
2.426 Pelajar Kabupaten Agam Telah Divaksin Dosis Pertama