Berita artis terbaru, gosip artis dan gosip terbaru: Ardhito Pramono akui pernah alami depresi hingga ingin akhiri hidup dengan bunuh diri.
Padangkita.com - Ardhito Pramono merupakan salah satu selebriti yang mengaku pernah alami depresi. Saking depresinya, penyanyi 25 tahun itu bahkan sempat berniat ingin mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri.
Hal itu diungkapkan Ardhito Pramona saat tampil di kanal Youtube Cinta Laura, PUELLA ID, Minggu (14/3/2021). Dalam tayangan tersebut Ardhito berbagi cerita mengenai pengalaman sulit dalam hidupnya.
Ardhito Pramono mengaku bahwa dulu dirinya pernah mengalami depresi. Hal itu terjadi karena dirinya pernah mendapat perlakuan yang tidak baik saat itu. Pasalnya, Ardhito sempat jadi korban bully hingga mendapat pelecehan.
Lantaran hal itu Ardhito menganggap bahwa depresi tidak bisa dianggap sebagai hal yang sepele. Sebab, rasa depresi yang berlebihan bisa menghancurkan hidup seseorang.
"Depresi bisa muncul dari mana aja. Sebenarnya sepele ya karena jangan pernah menganggap depresi atau rasa kesedihan kita dari hal yang sepele itu biasa aja," ujar Ardhito Pramono.
"Menyakiti diri sendiri hingga mengonsumsi obat-obatan penenang tidak akan membuat diri menjadi lebih baik," tambahnya.
Saat masa-masa deprei dulu, Ardhito mengaku selalu ingin mencoba bunuh diri. Namun untungnya, ia berhasil keluar dari rasa depresi tersebut.
"I try to kill my self everytimes (Saya selalu mencoba untuk bunuh diri setiap saat)," beber Ardhito Pramono.
"Ada salah satu pengalaman spiritual. Mendekati diri dengan kepercayaanku dan Tuhan membuat aku sadar," tambahnya.
Pemain film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini itu memilih untuk membuat karya melalui musik. Hal itu ia lakukan untuk dapat menyebarkan kebaikan dan membantu orang denga musiknya.
"Aku ditempatkan di dunia untuk menyebarkan kebaikan dan menyembuhkan orang-orang yang memerlukan bantuan melalui karya musikku," jelasnya.
"Depresi yang aku alami memberikan aku inspirasi untuk berkarya dan dalam waktu yang bersamaan musik juga menyelamatkanku," pungkas Ardhito Pramono.
Tak hanya depresi, Ardhito juga mengaku pernah mengalami bulimia, gangguan di mana seseorang selalu memuntahkan makanan yang dimakannya secara paksa. Bulimia itu sendiri dialami Ardhito sejak 2013 hingga 2014.
“Aku dulu punya mbak yang lovely banget, jadi berat sampai 130 kg waktu SMP. Saat itu akun mendapatkan beberapa diskriminasi tentang berat badan,” ujarnya.
Baca Juga: Seorang Ibu Muda Ditemukan Tewas Tergantung di Aia Gadang Pasbar, Dugaan Bunuh Diri
“Cape dengan itu akhirnya diet, aku dari 130 jadi 80 kg. Dari situ mulai perubahan-perubahan behavior,” tambahnya.