Disergap, Pencuri Motor di Kampus Unand Melarikan Diri ke Hutan

Pencuri Motor di Kampus Unand Melarikan Diri ke Hutan

Pelaku pencuri motor di Unand (Foto: Ist)

Padang, Padangkita.com - Aksi percobaan pencurian kendaraan sepeda motor milik mahasiswa terjadi di kampus Unand (Universitas Andalas), Jumat (10/01/2020).

Berdasarkan informasi dari akun instagram @infounand, pelaku melakukan aksi pencurian motor itu di parkiran jurusan Biologi Fakultas MIPA Universitas Andalas.

Namun, aksi pelaku kali ini terpantau secara langsung oleh CCTV sehingga bisa digagalkan oleh karyawan dan mahasiswa karena curiga atas gerak gerik si pelaku.

Dengan cepat, portal ditutup dan sejumlah karyawan dan mahasiswa menghadang pelaku pencurian tersebut menuju jalan keluar.

Pelaku terlihat berusaha melarikan diri dengan membawa sepeda motor yang telah berhasil diambilnya tersebut akhirnya terperosok ke dalam saluran air.

Beberapa orang mahasiswa mencoba menangkapnya namun pelaku yang menggunakan baju merah dan memakai topi tersebut berhasil melarikan diri ke dalam hutan.

Baca juga: Jurusan Sistem Komputer Unand Gelar Pegabdian Masyarakat di Nagari Bukik Batabuah

"Hingga berita ini diturunkan, pelaku belum ditemukan," tulis akun tersebut.

Pemilik kendaraan yang hendak di ambil oleh pelaku diketahui bernama Riri dari jurusan Biologi.

Baca Juga

Tangis Haru di Kampung Talang, Fadly Amran Serahkan Kunci Hunian Baru untuk Korban Banjir Bandang
Tangis Haru di Kampung Talang, Fadly Amran Serahkan Kunci Hunian Baru untuk Korban Banjir Bandang
Kolaborasi Lintas Negara, Mahasiswa Doktoral Unand Latih Nakes Timor Leste Perangi Malnutrisi
Kolaborasi Lintas Negara, Mahasiswa Doktoral Unand Latih Nakes Timor Leste Perangi Malnutrisi
Menyorot Banjir Bandang 2025, Kerusakan Hulu dan Perilaku Manusia Jadi Biang Keladi
Menyorot Banjir Bandang 2025, Kerusakan Hulu dan Perilaku Manusia Jadi Biang Keladi
Lantik Direktur Baru, Rektor UNAND Tekankan 'Sense of Crisis' Menuju World Class University
Lantik Direktur Baru, Rektor UNAND Tekankan 'Sense of Crisis' Menuju World Class University
Panggilan Kemanusiaan Kampus Hijau, UNAND Terjunkan 400 Mahasiswa Verifikasi 20 Ribu Rumah Rusak
Panggilan Kemanusiaan Kampus Hijau, UNAND Terjunkan 400 Mahasiswa Verifikasi 20 Ribu Rumah Rusak
400 Mahasiswa KKN Unand Ditugaskan untuk Verifikasi Rumah Terdampak Bencana di Sumbar
400 Mahasiswa KKN Unand Ditugaskan untuk Verifikasi Rumah Terdampak Bencana di Sumbar