Jakarta, Padangkita.com - Perusahaan Otobus (PO) legendaris asal tanah Minang, Anas Nasional Sejahtera (ANS) kembali melakukan gebrakan. Selain meluncurkan 4 unit armada terbaru yang digadang-gadang paling mewah untuk trip Jawa - Sumbar, PO ini juga menerapkan kebijakan baru untuk meningkatkan kualitas layanan kepada penumpang.
Baca Juga: Travego Edition yang Eropa Banget Kini Jadi Kasta Tertinggi Bus PO Legendaris ANS
Hal ini disampaikan langsung Director of PT Anas Nasional Sejahtera, Dalfian Alnasvi. Dia mengungkapkan, kalau 4 unit bus baru travego yang baru diluncurkan bakal mendukung penerapan non transit, yang saat ini sudah diberlakukan PO ANS untuk rute Bandung dan Jabodetabek ke Sumbar.
“Jadi kita tak ada transit lagi ke Solok,” ujar Dalfian Alnasvi dalam sebuah wawancara dengan YouTuber bus kenamaan Indonesia, Andriawan Pratikto baru-baru ini.
Dilihat Padangkita.com dalam video YouTube Andriawan Pratikto, Dalfian juga mengungkapkan kalau kebijakan tersebut diterapkan pihak ANS karena banyaknya masukan dari penumpang.“Ini kita lakukan karena input dari penumpang itu mereka tidak menginginkan ada lagi pemindahan penumpang,” jelas dia.
Kebijakan ANS tersebut mendapatkan banyak sambutan positif dari para pecinta armada bus AKAP tanah air. Di antaranya juga diapresiasi YouTuber bus kenamaan Indonesia, Ridwan Nurman.
“Bus ANS ini tidak akan ada lagi transfit-transit di Solok. Jadi semuanya sudah sesuai jalur,” beber dia dalam unggahan video terbarunya, Senin (31/10/2022).
Dia juga mengungkapkan, selain tidak ada lagi transit, ANS juga menerapkan penumpang satu jalur, contohnya bus ANS di Payakumbuh, penumpangnya hanya Solok, Padang Panjang, Batusangkar, Bukittinggi, Payakumbuh.
“Jadi tidak ada penumpang ke Pariaman, Sungai Limau, Padang dan Lubuk Basung. Jadi penumpang tidak akan di oper-oper lagi,” beber dia. [isr]
*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News