Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: 22 dari 35 orang pelanggar prokes di Kota Padang disanksi denda
Padang, Padangkita.com - Tim gabungan Satpol PP Kota Padang bersama pihak kepolisian Polresta Padang menyisir sejumlah tempat dan pusat keramaian, Jumat malam (21/5/2021). Dalam operasi yustisi tersebut petugas berhasil menjaring 35 orang pelanggar protokol kesehatan (prokes) yang tidak memakai masker.
Dimana 22 orang diantaranya yang terjaring tersebut dilakukan denda administrasi dan juga dilakukan denda kepada salah seorang pelaku pelaku usaha.
Kepala Satpol PP Kota Padang Alfiadi mengatakan dari 35 orang yang terjaring melanggar prokes 22 diantaranya disanksi denda.
"Dari 22 orang yang disanksi terdapat satu orang pelaku usaha," katanya, Sabtu (22/5/2021) kemarin.
Ia menjelaskan para pelanggar prokes didenda secara adiministrasi dengan membayar denda Rp100 ribu sedangkan bagi pelaku usaha didenda Rp500 ribu.
Kasatpol PP berharap, dengan masifnya pengawasan yang dilakukan oleh petugas, maka diharapkan masyarakat dapat mematuhi aturan dan disiplin menerapkan protokol kesehatan sebagaimana telah diatur dalam Perda Kota Padang Nomor 1 Tahun 2021 tentang Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).
Menurutnya penerapan prokes tersebut untuk mencegah dan memutus penularan Covid-19 yang hingga kini masih belum berakhir.
Baca Juga: Satpol PP Padang masih Temukan Wali Murid yang Tidak Gunakan Masker Saat Antar Anak ke Sekolah
“Untuk itu, mari bersama-sama kita cegah penularan Covid-19. Salah satunya dengan disiplin mematuhi protokol kesehatan, sehingga upaya kita memutus rantai penularan dapat berjalan optimal,” pungkasnya. [*/abe]