Padang, Padangkita.com - Sebanyak 124 warga Kota Padang dilaporkan positif terinfeksi Virus Corona (Covid-19) hari ini, Rabu (11/11/2020) dan angka kesembuhan juga bertambah sebanyak 124 orang.
Sementara itu, untuk kelurahan yang telah bebas dari Covid-19 saat ini kembali berkurang jadi lima kelurahan, setelah sebelumnya dilaporkan sebanyak enam kelurahan yang telah bebas dari Covid-19.
Untuk penambahan kasus positif Covid-19 hari ini, yaitu tersebar di 11 kecamatan yang ada di Kota Padang, berikut rinciannya:
- 14 kasus di Kecamatan Padang Timur
- 8 kasus di Kecamatan Padang Utara
- 22 kasus di Kecamatan Koto Tangah
- 24 kasus di Kecamatan Kuranji
- 3 kasus di Kecamatan Padang Selatan
- 7 kasus di Kecamatan Padang Barat
- 17 kasus di Kecamatan Lubuk kilangan
- 10 kasus di Kecamatan Nanggalo
- 15 kasus di Kecamatan Lubuk Begalung
- 3 kasus di Kecamatan Pauh
- 1 kasus di Kecamatan Bungus
Dengan demikian, maka total kasus positif Covid-19 yang ada di Kota Padang hingga saat ini tercatat sebanyak 9.398 kasus.
Lalu, untuk penambahan pasien positif Covid-19 yang sembuh tersebar di 11 kecamatan yang ada di Kota Padang, berikut rinciannya:
- 15 kasus di Kecamatan Padang Timur
- 12 kasus di Kecamatan Padang Utara
- 35 kasus di Kecamatan Koto Tangah
- 35 kasus di Kecamatan Kuranji
- 1 kasus di Kecamatan Lubuk Begalung
- 18 kasus di Kecamatan Padang Barat
- 3 kasus di Kecamatan Padang Selatan
- 7 kasus di Kecamatan Nanggalo
- 14 kasus di Kecamatan Lubuk Kilangan
- 8 kasus di Kecamatan Pauh
- 1 kasus di Kecamatan Bungus
Secara kumulatif, maka total pasien yang sembuh di Kota Padang hingga saat ini sebanyak 8.151 orang.
Baca juga: Kasus Pertama di Solok Selatan, Seorang ASN Positif Corona Dilaporkan Meninggal Dunia
Selain itu, juga dilaporkan satu pasien positif Corona di Kota Padang meninggal dunia hari ini, yaitu dari Kecamatan Koto Tangah, maka total pasien positif Corona yang meninggal dunia telah mencapai 159 orang. [zfk]